Berita Jakarta
Piala Menpora Cup I 2022, Ketum LDII : FORSGI Bina Karakter Generasi Muda LDII lewat Sepak Bola
Sepak bola salah satu adalah olahraga terpopuler dan paling tidak hanya digemari masyarakat Indonesia tapi juga dunia.
Terkait kompetisi, ia mewanti-wanti, bukan mencari menang ataupun kalah. Peserta diharapkan menjalin kebersamaan, sportivitas, empati, kepedulian dan kerja sama.
“Olahraga akan memberikan edukasi positif. Salam persahabatan lewat sepak bola, salam persaudaraan lewat sepak bola. Mari susun kekuatan untuk sepak bola Indonesia yang lebih gemilang,” imbuhnya.
Menanggapi hal tersebut, Singgih berpendapat, keberadaan FORSGI menjadi wahana pembentukan karakter generasi muda, mudah ditata dan dibina.
“Melalui pembinaan yang baik dari semua stakeholder, baik pelatih dan orangtua. Diharapkan akan menjadi bibit unggul yang berkarakter dan menjunjung tinggi sportivitas,” ujarnya.
Ia mengungkapkan, jika peserta mampu menjadi atlet yang mubaligh, dengan karakter profesional religius, akan menjadi kebahagiaannya.
Selanjutnya, Ketua Umum FORSGI Agus Riyanto mengungkapkan, kejuaraan tersebut bertujuan mencari bibit unggul pesepakbola usia remaja.
“Tim talent scouting kami, dari legenda pemain nasional Budi Sudarsono dan kawan-kawan. Akan menyeleksi 25 pemain, masing-masing untuk U-10 dan U-12.
Mereka akan diberikan beasiswa pendidikan, berupa boarding school di Ponpes Minhaajurrosyiddin, beserta pembinaan sepak bola,” ujarnya.
Menanggapi hal itu, Plt Walikota Bekasi Adhianto Tjahyono mengucapkan terima kasih pada FORSGI yang telah memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk mengembangkan talentanya.
“Menuju Indonesia yang sehat, bahagia, dan sejahtera. Terima kasih FORSGI atas kolaborasinya. Mudah-mudahan peserta dalam kondisi senang, kembali ke daerah masing-masing juga senang dan bahagia,” tutupnya. (*)
Baca juga: Video Kecelakaan Truk Boks Rem Blong Tabrak Pak Ogah hingga Tewas di JLS Salatiga
Baca juga: Dongeng Anak Sebelum Tidur Tigro Si Harimau Laut untuk Mendidik Karakter
Baca juga: Persebaya Surabaya Dapat Julukan Baru dari Bonek Setelah Kalahkan Arema FC di Malang
Baca juga: Deretan Neptu Weton yang Disukai Banyak Orang Karena Sifatnya