Berita Semarang
Tiang PLN di Ngaliyan Ambruk Setelah Ditabrak Truk
Tiang PLN di Jalan Beringin, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, ambruk setelah ditabrak truk, Sabtu (5/11) pagi.
Penulis: Muhammad Fajar Syafiq Aufa | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG -- Tiang PLN di Jalan Beringin, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, ambruk setelah ditabrak truk, Sabtu (5/11) pagi.
Akibat kejadian itu, tiga gardu PLN dipadamkan untuk proses penanaman tiang listrik baru.
Manajer PLN UP3 Semarang, Elfis Sinambela mengatakan, truk yang telah menabrak tiang PLN di Ngaliyan telah diamankan oleh polisi.
"Tiang patah di Jalan Beringin, Ngaliyan, akibat ditabrak truk," ujar Elfis kepada Tribun Jateng.
Untuk penanganan suplai listrik, kata Elfis, petugas PLN sudah melakukan isolasi sehingga hingga berita ini diturunkan, tinggal tiga gardu listrik yang masih padam.
"Proses penanaman tiang dan perbaikan konstruksi jaringan sedang berlangsung," ungkapnya
Elfis mengatakan, petugas PLN telah mengevakuasi tiang listrik yang melintang di tengah Jalan Beringin. "Sekitar pukul delapan (Sabtu pagi—Red) tadi selesai dievakuasi," katanya
Elfis menambahkan, PLN melakukan upaya maksimal untuk memulihkan pasokan listrik pascacuaca buruk di Kota Semarang, pada Jumat petang.
"Tim Gabungan PLN UP3 Semarang, Salatiga, Pekalongan dan Demak bekerja sama untuk melakukan lokalisir pohon, baliho dan material lain yang mengenai jaringan listrik.
Selain itu tim gabungan juga melakukan penggantian dan perbaikan infrastruktur yang terdampak," imbuhnya. (fiq)
Baca juga: Nonton TV Online Ini Link Live Streaming AC Milan Vs Spezia Serie A Liga Italia 2022
Baca juga: Viral Video Ismail Bolong, Setoran Tambang Ilegal ke Kantong Satreskrim, Seret Nama Petinggi Polri
Baca juga: Prediksi AC Milan Vs Spezia, Batu Lompatan Rossoneri Kembali ke Persaingan Juara Serie A Liga Italia
Baca juga: Chord dan Kunci Gitar Mudah Ayo Bali United: Bangga Mengawalmu Hei Pahlawan
PDIP Kota Semarang Bergerak Lakukan Penghijauan Pesisir |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Seorang Remaja Hanyut di Sungai Siori Gunung Pati Semarang |
![]() |
---|
Petani Minta Polisi Usut Kerusakan Tanaman Dampak Pembalakan Liar di Jatibarang Semarang |
![]() |
---|
4 Pelaku Penyerangan Warga di Tempat Cuci Mobil Semarang Ditangkap |
![]() |
---|
Rokhid Ceritakan Kenangan Masa Kecil di Tambakrejo Semarang: Di Sini Dahulu Lapangan |
![]() |
---|