Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Doa Agar Tidak Mabuk Laut

Doa agar tidak mabuk laut. Di wilayah Indonesia yang terdiri dari kepulauan, maka akan banyak pilihan transportasi dari transportasi udara, darat dan

Penulis: Ardianti WS | Editor: galih permadi
THINKSTOCK
Doa Agar Tidak Mabuk Laut 

Cara menghilangkan mabuk laut juga bisa dilakukan dengan snack favorit, lho. Mengunyah makanan selama perjalanan di kapal dapat mengurangi mabuk laut.

Agar lebih praktis, Anda juga bisa mengunyah permen karet untuk meredakan mabuk di perjalanan.

4. Lakukan Kegiatan yang Dapat Mengalihkan Perhatian

Beberapa bentuk distraksi yang dapat Anda lakukan misalnya mendengarkan musik, menghirup aromaterapi, dan tidur.

Dengan melakukan aktivitas tersebut, diharapkan Anda akan teralihkan dari rasa pusing dan mual akibat mabuk laut.

5. Hindari Membaca Buku atau Menonton Film di Kapal

Meski menyenangkan dan dapat mengalihkan perhatian, kegiatan seperti membaca buku, menonton film, ataupun memainkan gadget di kapal sebaiknya dihindari.

Aktivitas tersebut justru dapat memperburuk mabuk laut yang Anda alami. Melihat tulisan yang banyak, gambar yang terus bergerak, dan layar yang terang akan membuat Anda semakin pusing dan mual.

6. Hindari Konsumsi Obat Tertentu

Beberapa obat diketahui dapat meningkatkan rasa mual, sehingga sebaiknya dihindari apabila memungkinkan.

Golongan obat tersebut antara lain antibiotik (azitromisin, metronidazol, eritromisin), obat hormon estrogen (kontrasepsi oral), obat antiparasit (albendazol, klorokuin), dan obat penghilang nyeri (ibuprofen, indometasin).

Konsultasikan kepada dokter sebelum perjalanan bila Anda sedang rutin mengonsumsi obat tersebut.

7. Mengisap Permen Jahe

Jahe diketahui dapat mempercepat pengosongan lambung dan mengurangi mual atau muntah. Makan permen jahe bisa menjadi cara mengatasi mabuk laut yang mudah.

Selain itu, mengunyah permen jahe juga dapat Anda jadikan sebagai distraksi.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved