Berita Semarang
Charging Station Mobil Listrik BCA KCU Pemuda Semarang Gratis Untuk Nasabah
Pengguna mobil listrik di Kota Semarang semakin mendapat angin segar setelah diresmikannya fasilitas pengisian daya mobil listrik.
Selain itu, General Manager PT Automobil Jaya Mandiri Tjipto Budiman; Sub Koordinator Bidang BUMD dan Investasi Moch Waluyo Sejati SH MM; Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan Kantor Regional 3 Jateng dan DIY Heru Prasetio; dan Asisten Direktur/Kepala Tim Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah, Darmawan Tohap Hutabarat, S.E., M.Sc.
Sujarwanto hadir mewakili Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan, dunia kini sedang dihadapkan krisis energi. Antara lain manusia tergantung pada energi yang disebut energi fosil baik batu bara, minyak, dan gas bumi.
Oleh karena itu perlu adanya penguatan komitmen, peran, dan tanggungjawab bersama dalam transisi energy.
"Alhamdulillah, saya bersyukur dan mendukung hari ini dilaksanakan peresmian EV charging station di KCU Semarang. Selamat untuk PT BCA Tbk atas langkah inovasi yang luar biasa. Ini merupakan wujud nyata komitmen BCA dalam mendukung program percepatan kendaraan bermotor listrik dari baterai yang dicanangkan pemerintah. Pemprov Jateng terus mendorong pemanfaatan kendaraan listrik," kata Sujarwanto. (idy)