Berita Sukoharjo
Bupati Etik Suryani : Sukoharjo Rumah Harapan bagi Disabilitas
Bupati Sukoharjo Etik Suryani mengikuti Acara Peringatan Hari Disabilitas Internasional Tahun 2022 dan Penyerahan Alat Bantu Bagi Difabel.
Penulis: khoirul muzaki | Editor: rival al manaf
TRIBUNJATENG.COM, SUKOHARJO - Bupati Sukoharjo Etik Suryani mengikuti Acara Peringatan Hari Disabilitas Internasional Tahun 2022 dan Penyerahan Alat Bantu Bagi Penyandang Disabilitas dan Lanjut Usia Tahun Anggaran 2022 di Menara Wijaya, Rabu (28/12/2022).
Bupati Sukoharjo Etik Suryani mewakili Pemerintah Kabupaten Sukoharjo mengucapkan Selamat Hari Disabilitas Internasional Tahun 2022.
Peringatan ini diharapkan dapat dijadikan momentum untuk menyakini, penyandang disabilitas adalah salah satu potensi kekuatan sekaligus mengisyaratkan seluruh komponen bangsa untuk berpihak penyandang disabilitas.
"Mari bersama-sama kita ciptakan ruang, sehingga saudara-saudara kita penyandang disabilitas mampu berperan secara aktif, dalam berbagai aspek kehidupan sesuai potensi yang dimiliki, " katanya, Rabu (28/12/2022)
Peringatan Hari Disabilitas Internasional, dapat dimaknai sebagai sebuah bentuk pengakuan akan eksistensi penyandang disabilitas.
Ini sekaligus peneguhan komitmen seluruh anak bangsa untuk membangun kepedulian terhadap disabilitas.
Peringatan ini juga untuk menggugah kesadaran dan pemahaman tentang pentingnya upaya pemajuan, perlindungan, serta pemenuhan hak disabilitas dalam berbagai aspek kehidupan.
Penyandang disabilitas adalah warga Negara Indonesia, memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan sesama warga negara lainnya, termasuk dalam mengakses fasilitas publik.
Negara pun menjamin kelangsungan hidup seluruh warga negaranya, termasuk para disabilitas yang memiliki kedudukan hukum dan hak asasi yang sama.
Oleh karena itu, ia berharap masyarakat tidak lagi memberikan stigma negatif terhadap disabilitas. Sebaliknya, masyarakat diharapkan bisa memberikan dukungan dalam meningkatkan kesejahteraan, kemandirian, dan kesamaan hak-hak penyandang disabilitas dalam berbagai aspek kehidupan.
Ia pun mengajak seluruh jajaran pemerintah di Kabupaten Sukoharjo, untuk memastikan terpenuhinya hak-hak disabilitas.
Baik melalui regulasi dan kebijakan, serta melalui budaya masyarakat yang inklusif, dan kerjasama untuk meningkatkan partisipasi aktif disabilitas dalam pembangunan.
"Serta mendorong terbukanya akses layanan publik yang ramah disabilitas, " katanya
Ia berharap Kabupaten Sukoharjo menjadi rumah yang semakin ramah, nyaman, dan sebagai rumah harapan bagi penyandang disabilitas untuk terus berkarya dan meraih prestasi.
Pada peringatan Hari Disabilitas Internasional siang ini juga dilaksanakan penyerahan bantuan berupa 17 alat bantu bagi penyandang disabilitas dan lanjut usia. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/bupati-sukoharjo-etik-suryani-menyerahkan-alat-bantu-ke-difabel.jpg)