PSIS Semarang
M Ridwan Bicara Peluang Ryo Fuji dan Wellington Petinha Direkrut PSIS pada Putaran 2 BRI Liga 1
Dua pemain asing, Ryo Fuji dan Wellington Petinha, masih bertahan dalam latihan PSIS.
Penulis: Franciskus Ariel Setiaputra | Editor: sujarwo
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Dua pemain asing berstatus seleksi, Ryo Fuji dan Wellington Petinha masih bertahan dalam latihan PSIS Semarang pekan ini.
Kedua pemain tersebut memang didatangkan PSIS beberapa pekan lalu, dan kini mengikuti latihan bersama tim Mahesa Jenar.
Ryo dan Wellington didatangkan PSIS untuk diseleksi dengan maksud diproyeksikan sebagai pemain asing di putaran kedua.
Kepala analisis tim senior PSIS, Muhammad Ridwan menyebut belum ada keputusan final terkait masa depan dua pemain tersebut di PSIS.
"Untuk dua pemain trial Wellington dan Ryo, untuk Wellington kita belum bisa melihat secara detail karena saat uji coba kemarin melawan Nusantara United, dia tidak dimainkan, dia juga beresiko kalau memaksakan diri bermain," kata M Ridwan, Kamis (5/1/2023).
Ridwan menyebut, saat ini Ryo Fuji yang menunjukkan progres cukup baik.
Menurut Ridwan, Ryo punya visi bermain yang bagus, hal ini menjadi pertimbangan tersendiri bagi tim pelatih nantinya dalam mengambil keputusan terkait hasil seleksi.
"Untuk Ryo, dia punya fisi bermain yang bagus, catatannya ya positif untuk Ryo. Tapi kita harus memantau lagi kedepan. Yang jelas ada catatan positif," katanya. (*)
Pecat Pelatih Fisik, PSIS Langsung Datangkan Asisten Shin Tae Yong |
![]() |
---|
Inilah Sosok Pelatih Fisik Baru PSIS Semarang, Pernah Dampingi Shin Tae-yong dan Bergelar Doktor |
![]() |
---|
Jadwal Liga 1 Pekan 22 Persik Kediri Vs PSIS Semarang, Persebaya Vs Borneo, Persib Vs PSS Sleman |
![]() |
---|
PSIS Rekrut Pemain Muda di Detik Akhir Pendaftaran Pemain di Putaran 2 BRI Liga 1, Inilah Orangnya |
![]() |
---|
Potret Stadion Jatidiri Pasca Laga PSIS vs Persib Buat Ganjar Geleng-geleng Kepala |
![]() |
---|