Berita Regional

Cemburu Pacarnya Dibawa ke Klub Malam, Seorang Pria Nekat Lakukan Penyerangan

Cemburu pacarnya digondol, seorang pria melakukan penyerangan terhadap klub malam di Palembang.

Editor: raka f pujangga
tangkapan layar @palembang_lapor
Rekaman CCTV penyerangan yang terjadi di klub malam. 

TRIBUNJATENG.COM, PALEMBANG - Video aksi penyerangan seorang pemuda saat berada di klub malam yang berada Jalan Veteran Palembang, Sumatera Selatan, viral di media sosial instagram.

Akibatnya, pengunjung tersebut mengalami luka bacokan di kepala.

Dalam video yang diunggah akun instagram @palembang_lapor tersebut, seorang pemuda diserang sekelompok pengunjung lain dengan menggunakan senjata tajam.

Baca juga: Nasib Bu Sekdes Andika Sari Setelah Videonya Minum Miras di Klub Malam di Jogja Viral, Kini Dipecat

Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Haris Dinzah mengatakan, korban yang mengalami luka bacok diketahui bernama Ilham Dwi Satria (23).

Dari hasil penyelidikan, kejadian itu berlangsung Rabu (21/12/2022).

Namun, video rekaman CCTV tersebut baru kini beredar di media sosial.

Menurut Haris, motif penyerangan itu dipicu rebutan pacar antara pelaku dan korban.

“Pelaku tidak terima pacarnya dibawa korban ke klub malam. Kemudian terjadi penyerangan tersebut,” kata Haris, Kamis (19/1/2023).

Haris menjelaskan, korban sempat menjalani perawatan di rumah sakit.

Kejadian itu pun telah dilaporkan ke Polrestabes Palembang.

Saat ini, pelaku telah ditahan setelah sebelumnya sempat menjadi buronan. 

“Nanti akan kita rilis, pelakunya sudah tertangkap,” ujar Haris.

Baca juga: Pelaku Penembakan di Klub Malam LGBT Colorado Cucu Mantan Anggota Dewan, Datangi Klub Tengah Malam

Selain itu, hasil pemeriksaan sementara, pelaku telah mengintai korban sebelum melakukan penyerangan.

Melihat korban berada di parkiran, ia langsung diserang dengan menggunakan senjata tajam sampai tersungkur.

“Penyerangan itu sudah direncanakan,”tutup Haris. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Video Viral Pemuda di Palembang Diserang karena Bawa Pacar Orang Lain ke Klub Malam"

Sumber: Tribun Jateng
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved