Liga 1
Bali United Vs Persebaya Surabaya: Bajul Ijo Bawa 3 Penyerang untuk Tumpas Serdadu Tridatu
Striker asal Brasil itu dinyatakan sudah pulih dari cedera hamstring dan bisa tampil saat Persebaya vs Bali United.
Cedera hamstring pada laga melawan Borneo FC sempat membuat Paulo menepi sejenak.
Pemain berusia 28 tahun itu harus menjalani perawatan bersama tim medis selama 10 hari.
Namanya tidak masuk dalam daftar susunan pemain melawan PSS, Senin (13/2/2023).
Kini Kondisi Paulo Victor sendiri sudah jauh lebih baik dari sebelumnya.
Ia sudah tampak kembali menjalani latihan bersama rekan setimnya sore tadi.
”Saya berusaha untuk bisa segera sembuh.
Saya juga menjalani latihan tambahan di luar dengan tim medis.
Saya ingin segera kembali ke lapangan dan membantu tim memenangkan pertandingan," jelasnya.
Paulo baru turun di empat pertandingan Bajol Ijo dan sudah mencetak dua gol serta satu assist.
Namun, hanya sekali ia tampil selama 90 menit.
Selebihnya ia masuk sebagai pengganti karena kondisi fisiknya belum 100 persen.
Terakhir ia hanya bermain selama 37 menit sebelum akhirnya digantikan karena cedera.
Bajul Ijo bertekad melanjutkan tren positif yang menang dalam enam pertandingan beruntun.
Sebaliknya, Bali United akan berjuang kembali ke jalur kemenangan setelah dalam enam laga tidak sekali pun menang.
Pelatih Persebaya Aji Santoso meminta pemainnya waspada atas kondisi kedua tim yang bertolak belakang.
Link Live Streaming Persis Solo vs Persijap Jepara, Derby Jateng di Liga 1, Kick Off 18.30 WIB |
![]() |
---|
Inilah sosok Yuliana Tasno Direktur Utama PSIM Yogyakarta, Wakil Indonesia di espnW GSMP |
![]() |
---|
Welcome Diogo Brito! Benteng Baru Persijap Jepara Asal Portugal |
![]() |
---|
Jadwal Terdekat Persijap Jepara Jelang Liga 1: 26 Juli 2025 Launching Team dan Jersey |
![]() |
---|
Jordy Bek Persis Solo Kecewakan Klub Belanda, Batal Gabung Jelang Teken Kontrak |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.