Berita Regional
Pelajar Dianiaya Sekelompok Pemuda gara-gara Tak Mau Diajak Kumpul dan Tak Aktif di Grup WA
Seorang pelajar menjadi korban penganiayaan di Dusun Brubuh, Desa Sukoreno, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Kamis (2/3/2023).
TRIBUNJATENG.COM, PASURUAN - Seorang pelajar menjadi korban penganiayaan di Dusun Brubuh, Desa Sukoreno, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Kamis (2/3/2023).
Satreskrim Polres Pasuruan menetapkan empat pelaku menjadi tersangka.
Keempat tersangka itu adalah T, H, D, dan A.
Baca juga: Sosok Prajurit TNI yang Kejar, Aniaya Pria di Toko Buah, Terungkap Alasan Warga Tak Berani Melerai
T dan H berperan sebagai pelaku yang menganiaya korban berinisial N.
Sementara D dan A merekam video penganiayaan itu.

Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Farouk Ashadi Haiti mengatakan, keempat pelaku disangka Pasal 80 Ayat 2 juncto Pasal 76 huruf C Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.
"Mereka terancam pidana penjara paling lama lima tahun penjara," kata Farouk saat dihubungi, Sabtu (4/3/2023).
Menurut Farouk, sebanyak tiga tersangka masih di bawa umur.
Sedangkan satu pelaku sudah cukup umur.
"Mereka kami tahan di tahanan anak Polres Pasuruan," ujarnya.
Akibat penganiayaan itu, N mengalami luka memar di hidung, telinga kiri, dada kanan, lengan kiri, siku kanan, dan pinggang kiri.
"Luka-luka diduga akibat tendangan bertubi-tubi yang dilayangkan pelaku kepada korban.
Namun, ia sudah mendapatkan perawatan medis," ujar Farouk.
Sebelumnya, sebuah video memperlihatkan sekelompok pemuda menganiaya seorang pelajar viral di media sosial.
Pagi-Pagi Kota Ambon dan Sekitarnya Diguncang Gempa M 5,5 |
![]() |
---|
Nyana Bunuh Istri karena Sakit Hati Korban Nikah Siri dengan Pria Lain saat Ditinggal Merantau |
![]() |
---|
Penumpang Ungkap Suasana Mencekam saat Pesawat Garuda Mati Mesin di Udara |
![]() |
---|
Polisi Tangkap 9 Pelaku Tawuran yang Tewaskan 1 Orang di Jakarta Selatan |
![]() |
---|
Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Pantai, Bau Tak Sedap Awalnya Dikira Bangkai Ular |
![]() |
---|