Bacaan Doa Anak untuk Kedua Orang Tua Rabbighfirli Waliwalidayya

 Berikut ini bacaan doa untuk kedua orang tua beserta artinya dalam bahasa Indonesia.

Penulis: Inez | Editor: galih permadi
GOOGLE
Bacaan Doa Anak untuk Kedua Orang Tua Rabbighfirli Waliwalidayya 

Bacaan Doa Anak untuk Kedua Orang Tua Rabbighfirli Waliwalidayya

TRIBUNJATENG.COM - Berikut ini bacaan doa untuk kedua orang tua beserta artinya dalam bahasa Indonesia.

Berdoa adalah memohon atau meminta pertolongan kepada Allah SWT, tetapi bukan berarti hanya orang yang terkena musibah yang layak untuk berdoa.

Kita sebagai umat Muslim layak untuk terus memanjatkan doa, baik dalam keadaan sehat ataupun sakit.

Doa merupakan unsur yang paling esensial dalam ibadah.

Rasulullah Muhammad SAW selalu menganjurkan umat Islam untuk membaca doa sebelum melakukan sebuah amalan.

 Nabi Ibrahim mengajarkan kepada anak anaknya doa untuk kedua orangtua.

Bacaan berikut ini adalah doa untuk orangtua. 

Doa untuk Kedua Orangtua : 

رَّبِّ اغْفِرْلِي وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيراً

 
Rabbighfir lii Waliwaalidayya Warhamhumaa Kamaa Rabbayaanii Shagiiran

Artinya: "Tuhanku, Ampunilah dosa-dosaku dan kedua orang tuaku, serta kasihanilah mereka berdua sebagaimana mereka telah mendidikku sewaktu kecil."

Doa orang tua ini menjadi salah satu wujud bakti kepada kedua orang tua kita.

Mendoakan kedua orang tua setiap hari menjadi kebiasaan yang baik dilakukan sebagai anak.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved