Berita Nasional
PPATK Blokir Rekening Istri AKBP Achiruddin Hasibuan
Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) juga memblokir rekening istri AKBP Achiruddin Hasibuan, Yety Kurniati.
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) juga memblokir rekening istri AKBP Achiruddin Hasibuan, Yety Kurniati.
Kepala PPATK, Ivan Yustiavandana mengkonfirmasi sejumlah rekening yang diblokir antara lain atas nama AKBP Achiruddin, istrinya, dan anaknya, Aditya Hasibuan.
“Iya (blokir rekening istri AKBP Achiruddin), semua pihak terkait,” ujar Ivan saat dihubungi Kompas.com, Jumat (28/4).
Meski demikian, Ivan tidak membeberkan lebih lanjut siapa saja pihak yang dinilai masih terkait dengan perwira menengah di Korps Bhayangkara tersebut.
Baca juga: Penelusuran KPK dan PPATK Ungkap AKBP Achiruddin Terindikasi Pencucian Uang, Harley Disebut Bodong
Baca juga: Ken Admiral Disuruh Makan Nasi Goreng di Bawah Todongan Senjata Setelah Dihajar Anak AKBP Achiruddin
Ia juga belum menjawab berapa jumlah rekening yang diblokir terkait indikasi tindak pidana pencucian uang (TPPU) AKBP Achiruddin.
Sementara itu, Ketua Kelompok Hubungan Masyarakat (Humas) PPATK M Natsir Kongah juga belum menjawab berapa jumlah rekening yang diblokir.
Adapun AKBP Achiruddin menjadi sorotan setelah anaknya, Aditya Hasibuan menganiaya mahasiswa, Ken Admiral dengan brutal pada Desember lalu.
Dalam video yang beredar baru-baru ini, perwira polisi itu tampak berada di lokasi saat anaknya melakukan penganiayaan. Namun, ia membiarkan aksi kekerasan itu terjadi.
Belakangan, PPATK menyatakan telah memblokir rekening AKBP Achiruddin dan Aditya Hasibuan.
Ivan mengatakan, pemblokiran dilakukan karena pihaknya sedang mendalami rekening gendut AKBP Achiruddin yang dinilai tidak wajar.
Menurutnya, pendalaman dilakukan sejak sebelum peristiwa penganiayaan itu menjadi sorotan publik.
“Kebetulan ada indikasi penyimpangan sumber dana,” ujar Ivan saat dihubungi, Kamis (27/4).
Menurut Ivan, rekening AKBP Achiruddin dan anaknya berisi uang dengan nilai yang sangat signifikan.
Jumlahnya mencapai puluhan miliar dan dinilai tidak sesuai dengan profilnya sebagai perwira menengah polisi.
“Iya (puluhan miliar), signifikan sakali,” kata dia.
Sementara itu, Natsir menyebut bahwa AKBP Achiruddin terindikasi melakukan TPPU.
Namun demikian, Natsir belum membeberkan apakah AKBP Achiruddin menggunakan modus nominee atau nama orang lain untuk menyamarkan kekayaannya.
“Dari rekening tersangka ada indikasi tindak pidana pencucian uang,” tuturnya. (Syakirun Ni'am/kps/tribun jateng cetak)
Ikrar Tak Sekadar Seremonial: Kemenham Jateng Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila |
![]() |
---|
Kanwil Kemenham Jateng Soroti Perwal Lokasi PKL: Pastikan Regulasi Berbasis HAM |
![]() |
---|
30 September: Melintasi Sejarah Kelam G30S/PKI dan Merayakan Hari Podcast Internasional |
![]() |
---|
Istri Diplomat Kemenlu Arya Daru Minta Bantuan Presiden Prabowo: Selesaikan Kasus Secara Jujur |
![]() |
---|
Kabar Gembira! Tarif Listrik PLN Per 1 Oktober 2025 Dipastikan Tetap, Daya Beli Masyarakat Terjaga |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.