FIFA Matchday 2023
Suporter Timnas Indonesia Teriak Messi Saat Bus Argentina Tinggalkan SUGBK Jakarta
Bus Argentina diserbu suporter seusai laga FIFA Matchday kontra timnas Indonesia di SUGBK, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023) petang.
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Laga bigmatch FIFA Matchday Juni 2023 antara Timnas Indonesia Vs Argentina berakhir dengan skor 0-2.
Laga tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUBGK) Jakarta, Senin (19/6/2023).
Pasca laga, ratusan suporter Timnas Indonesia berkerumun di jalur pintu keluarnya bus pembawa rombongan kedua tim.
Pada Senin (19/6/2023) petang itu, mereka pun berteriak 'Messi' kala bus yang mengangkut pemain Timnas Argentina melaju meninggalkan area stadion.
Tak pelak, teriakan para suporter pun sempat menjadi perhatian tersendiri bagi para pemain Argentina dari dalam bus.
Baca juga: Hasil Akhir Skor 0-2 Timnas Indonesia Vs Argentina, La Albiceleste Masih Terlalu Kuat untuk Garuda
Baca juga: Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Argentina FIFA Matchday, Julian Alvarez Langsung Dimainkan
Bus Argentina diserbu suporter seusai laga FIFA Matchday kontra timnas Indonesia di SUGBK, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023).
Dua bus yang ditumpangi skuad Argentina keluar dari pintu merah SUGBK pada pukul 22.45.
Para suporter yang sudah menunggu di pagar besi pembatas langsung menyambut antusias bus Argentina tersebut.
Bahkan mereka serentak meneriakkan kata Messi.
Padahal, Lionel Messi tidak hadir dalam laga kontra timnas Indonesia ini.
Pasalnya, Lionel Messi dan dua pemain Argentina lainnya sudah terlebih dahulu diberikan jatah berlibur.
Keduanya adalah Nicolas Otamendi dan Angel di Maria.
"Messi, Messi, Messi," teriak suporter.
Dalam pertandingan kontra timnas Indonesia, Argentina keluar sebagai pemenang.
Argentina sukses membekuk timnas Indonesia dengan skor akhir 0-2.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Pelatih-Timnas-Argentina-Lionel-Scaloni-menjawab-pertanyaan-wartawan-saat.jpg)