Mahasiswa Undip Tewas di Gunung Lawu
Inilah Sosok Anindita Syafa Pendaki Mahasiswi Undip Semarang Tewas di Gunung Lawu Karanganyar
Inilah Sosok Anindita Syafa pendaki Gunung Lawu Karanganyar ditemukan meninggal dunia, Minggu (25/6/2023).
Penulis: Agus Iswadi | Editor: galih permadi
Pendaki Gunung Lawu, Anindita Syafa N K (20) ditemukan meninggal dunia di jalur pendakian Candi Cetho tepatnya di area Gupakan Menjangan, Minggu (25/6/2023).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, perempuan tersebut merupakan mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) Semarang.
Komandan Markas SAR Karanganyar, Arif Sukro Yunianto menyampaikan, perempuan tersebut ditemukan oleh pendaki di kawasan Gupakan Menjangan.
Pertama kali ditemukan kondisi pendaki tersebut sudah tidak sadarkan diri, denyut jantung tidak ada dan mulut berbusa.
"Pendaki ditemukan sekira pukul 12.30. Saat ini 3 sru sudah naik untuk mengevakuasi pendaki tersebut," katanya saat dihubungi Tribunjateng.com.
Terkait penyebab pendaki tersebut meninggal dunia, lanjut Sukro, belum bisa dipastikan karena belum dilakukan pemeriksaan.
Hipotermia
Seorang mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) Semarang meninggal di Gunung Lawu, Karanganyar, Jawa Tengah, Minggu (25/6/2023).
Humas Mahasiswa Pecinta Alam (Wapeala) Undip, Choerud Salsabila, memberikan keterangan mengenai hal tersebut.
Mahasiswi bernama Anindita Syafa NK itu meninggal saat berada di pos empat Gupakan Menjangan Candi Cetho, Gunung Lawu.
Namun, Choerud mengatakan bila korban berusia 20 tahun itu bukan bagian dari anggota Wapeala.
"Benar mahasiswa Undip.
Tapi korban bukan dari Wapeala.
Karena Mapala (mahasiswa pecinta alam) yang sedang mengadakan fun hiking di Gunung Lawu pada tanggal 23-25 Juni 2023 adalah Mapala Kompas Undip (kelompok mahasiswa pecinta alam jurusan teknik mesin)," kata Salsa dalam pesan singkat, Minggu (25/6/2023) malam.
Ia menuturkan, Anindita Syafa merupakan salah satu peserta dari kegiatan yang diadakan Mapala Kompas Undip Semarang tersebut.
tribunjateng.com
Anindita Syafa N K
Undip Semarang
meninggal dunia
Gunung Lawu
Karanganyar
TribunBreakingNews
Kisah Erlina Batal Bertemu Anindita Mahasiswi Undip Meninggal di Gunung Lawu, Bertemu di Pemakaman |
![]() |
---|
Mahasiswi Undip Semarang Tewas saat Fun Hiking di Gunung Lawu, Diduga Alami Hipotermia di Pos 4 |
![]() |
---|
Anindita Adalah Anggota Mapala Kompas Undip Semarang, Meninggal di Gunung Lawu Saat Fun Hiking |
![]() |
---|
Anindita Mahasiswi Undip Semarang yang Tewas di Gunung Lawu Punya Riwayat Asam Lambung |
![]() |
---|
16 Pendaki Laki-laki Tinggalkan Anindita Syafa Mahasiswi Undip Semarang Hingga Ditemukan Meninggal |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.