Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Nasional

Moeldoko Disebut Beri Pemimpin Ponpes Al Zaytun Akses ke Polisi jika Diganggu

Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko disebut pernah memberi jaminan perlindungan kepada Al Zaytun.

TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko disebut pernah memberi jaminan perlindungan kepada Al Zaytun.

Hal itu diungkapkan pendiri Pondok Pesantren Al Zaytun Imam Supriyanto.

Imam mengatakan, Moeldoko memberi akses bagi Panji Gumilang, pemimpin Al Zaytun, ke aparat kepolisian apabila pondok pesantren itu diganggu oleh pihak lain.

Baca juga: Wapres Maruf Amin Tak Akan Membubarkan Pondok Pesantren Al Zaytun, Begini Rencananya

"Dengan kewenangan Pak Moeldoko, Pak Panji itu diberi akses, kapan waktu ada masalah, ada gangguan dari pihak luar, dari pihak mana pun yang mengancam keselamatan dan keamanan Al Zaytun kontak saja ke Kapolres, ke Kapolda, atau ke Mabes Polri," kata Imam dalam program Gaspol! Kompas.com, Rabu (5/7/2023).

Imam mengaku tidak tahu alasan Meoldoko memberikan akses bagi Panji untuk meminta perlindungan dari polisi.

"Apakah memang dia tidak ngerti latar belakang Pak Panji, atau hanya tahu di permukaan saja," ujar Imam.

Lebih lanjut, Imam menjelaskan bahwa Moeldoko pernah datang ke Al Zaytun untuk menghadiri acara bela negara bersama Gubernur Jawa Barat ketika itu, Ahmad Heryawan

Setelah itu, Moeldoko pun kerap diundang untuk menghadiri acara-acara yang digelar di Al Zaytun.

Namun demikian, Imam menyebutkan, tawaran perlindungan dari Moeldoko baru disampaikan pada beberapa waktu terakhir, ketika mantan panglima TNI itu sudah menjabat sebagai KSP.

"Ketika sudah jadi KSP. Kan mulai Pak Panji itu mulai nyeleneh-nyelenehnya itu kan belakangan ini, mulai 2020 ke sini," kata Imam.

Terpisah, Moeldoko telah berulang kali membantah tudingan yang menyebut dirinya sebagai "beking" di balik Pondok Pesantren Al Zaytun.

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko saat berkunjung di Kabupaten Pekalongan, dalam rangka pelantikan 15 DPC Barisan Muda Wirausaha Indonesia (BMWI) Se Jawa Tengah, di halaman Pendopo Kabupaten Pekalongan
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko saat berkunjung di Kabupaten Pekalongan, dalam rangka pelantikan 15 DPC Barisan Muda Wirausaha Indonesia (BMWI) Se Jawa Tengah, di halaman Pendopo Kabupaten Pekalongan (TribunJateng.com/Indra Dwi Purnomo)

"Jangan mantan Panglima dibilangnya beking, emang gue preman apa? Enggak benar nih.

Saya juga bisa marah, saya juga bisa marah," ujar Moeldoko di Gedung Bina Graha, Jakarta, Senin (3/7/2023).

Moeldoko pun menjelaskan, ia pernah mendatangi ponpes yang dipimpin Panji Gumilang itu sejak masih menjabat sebagai Pangdam Siliwangi.

Kedatangannya ke sana untuk melihat secara langsung apa yang terjadi di ponpes tersebut.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved