Liga 1
Luis Milla Ungkap Kesalahannya yang Membuat Persib Bandung Gagal Menang vs Arema FC
Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengungkap kesalahannya yang membuat timnya gagal menang lawan Arema FC.
TRIBUNJATENG.COM - Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengungkap kesalahannya yang membuat timnya gagal menang lawan Arema FC.
Hampir saja meraih tiga poin perdana, Persib Bandung harus gigit jari lantaran melihat tiga poin terbang pada partai tandang lawan Arema FC.
Gol menit akhir membuat hasil Arema FC vs Persib Bandung berkesudahan imbang 3-3.
Baca juga: Hasil Lengkap Liga 1, Hujan Gol Tanpa Ada Pemenang, Persib Bandung Belum Bisa Raih Poin Penuh
Baca juga: Update Klasemen Liga 1, PSIS Semarang Dikudeta PSS Sleman yang Tampil Garang Melawan Persis Solo
Baca juga: Nonton TV Online Ini Link Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang Liga 1, Tidak Tayang di Indosiar
Pertandingan pekan kedua Liga 1 2023-2024 itu digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Jumat (7/7/2023).
Torehan David da Silva dan brace Ciro Alves mampu membawa Persib berbalik unggul 3-2 setelah mereka sempat ketinggalan dua kali dari Arema FC.
Saat unggul, dua pemain berpengaruh Persib, Edo Febriansah dan Beckham Putra, ditarik keluar, digantikan Rezaldi Hehanussa dan Frets Butuan pada menit ke-72.
Siapa sangka pergantian tersebut memunculkan titik lemah Maung Bandung dalam laga malam itu.
Pelatih Persib, Luis Milla, mengakui kesalahannya saat membuat keputusan menarik keluar Edo dan Beckham.
“Saya melakukan kesalahan dalam pergantian pemain, karena hari ini pergantian yang dilakukan tidak bagus,” ucap Milla mengakui kesalahannya.
Pelatih 57 tahun itu menerangkan, jika sang pemain mengakui dirinya siap maka mereka harus bisa membantu tim memenangkan pertandingan.
Namun, kali ini Milla tampak salah perhitungan dengan menarik lebih dini pemain kunci pada 20 menit akhir jelang bubaran.
“Tentunya setiap pemain di dalam tim, ketika mereka siap maka harus bisa membantu tim,” tutur Milla.
“Tapi, hari ini jelas saya tidak bagus dalam melakukan pergantian dan ini kesalahan saya di 20 menit akhir,” ujarnya menambahkan.
Arema FC akhirnya mampu menyamakan skor menjadi 3-3 pada menit 88 lewat Gustavo Almeida yang mewujudkan catatan hattrick.
Sebanyak dua dari tiga gol yang diciptakan Gustavo diciptakan lewat titik putih. Persib pun kembali gagal meraih kemenangan, setelah pada laga pekan pertama ditahan imbang 1-1 Madura United.
Milla kembali dihadapkan kepada permasalahan lini belakang yang kebobolan empat gol dalam dua laga Liga 1 2023-2024. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil Arema FC Vs Persib, Luis Milla Akui Kesalahannya",
Link Live Streaming Persis Solo vs Persijap Jepara, Derby Jateng di Liga 1, Kick Off 18.30 WIB |
![]() |
---|
Inilah sosok Yuliana Tasno Direktur Utama PSIM Yogyakarta, Wakil Indonesia di espnW GSMP |
![]() |
---|
Welcome Diogo Brito! Benteng Baru Persijap Jepara Asal Portugal |
![]() |
---|
Jadwal Terdekat Persijap Jepara Jelang Liga 1: 26 Juli 2025 Launching Team dan Jersey |
![]() |
---|
Jordy Bek Persis Solo Kecewakan Klub Belanda, Batal Gabung Jelang Teken Kontrak |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.