Hari Pramuka
Sejarah Pramuka Indonesia, Hymne dan Mars, Lord Baden Powell Kunjungi Semarang
Hari Pramuka Nasional diperingati setiap tanggal 14 Agustus setiap tahunnya. Gerakan Pramuka sudah ada sejak zaman Hindia-Belanda, namun saat itu ber
Pada 20 Juli 1961, para perwakilan organisasi kepanduan di Indonesia mengumumkan di Istana Olahraga Senayan untuk bergabung ke dalam Gerakan Pramuka, dan tanggal ini dikenal sebagai Hari Ikrar Gerakan Pramuka.
Setelah itu, pada tanggal 14 Agustus 1961, Gerakan Pramuka secara resmi diperkenalkan kepada masyarakat dalam sebuah upacara di halaman Istana Negara.
Upacara ini ditandai dengan penyerahan Panji Gerakan Pramuka dari Presiden Soekarno kepada Sri Sultan Hamengku Buwono IX, yang juga menjadi Ketua pertama Kwartir Nasional Gerakan Pramuka.
Panji tersebut kemudian diteruskan oleh Sri Sultan Hamengku Buwono IX kepada barisan Pramuka di Jakarta, dan diarak keliling kota.
Sejak saat itu, tanggal 14 Agustus ditetapkan sebagai Hari Pramuka Nasional dan dirayakan oleh seluruh Pramuka setiap tahunnya.
Hymne Pramuka
Berdasarkan situs resmi Pramuka Indonesia, orang yang menciptakan Hymne Pramuka ialah tokoh utama kepanduan sekaligus komponis musik lagu-lagu perjuangan, Husein Mutahar.
Berikut lirik hymne dan mars pramuka:
Lirik Hymne Pramuka:
Kami pramuka indonesia
Manusia pancasila
Satyaku kudharmakan
Dharmaku kubaktikan
Agar jaya Indonesia
Indonesia tanah airku
Kami jadi pandu mu
Mars Pramuka
Mars Jayalah Pramuka diciptakan oleh seorang tokoh utama kepanduan sekaligus komponis musik lagu-lagu perjuangan, yakni H. Munatsir Amin.
Lirik Mars Jayalah Pramuka:
Gerakan Pramuka Praja Muda Karana
Sebagai wahana kaum muda suka berkarya
Kader pembangunan sebagai perekat bangsa
Disiplin berani dan setia berakhlak mulia
Bersatu padu menyongsong masa depan yang gemilang
Satu pramuka untuk satu Indonesia
Melangkah maju menuju masyarakat yang sentosa
Jayalah Pramuka Jayalah Indonesia
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul 14 Agustus - Sejarah Hari Pramuka Indonesia Lengkap dengan Hymne dan Mars Pramuka
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/raimuna-nasional-utusan-provinsi-sulsel-mengikuti-pembukaan-apel-besar-gerakan-pramuka.jpg)