Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Liga 1 2023

Inilah Laga Adu Taktik Dua Pelatih Asal Portugal, PSM Makassar Vs Arema FC Diprediksi Saling Ngotot

Laga pekan ke-16 Liga 1 2023-2024 antara PSM Makassar Vs Arema FC akan digelar Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat (20/10/2023) sore.

Editor: deni setiawan
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. 

TRIBUNJATENG.COM, MAKASSAR - Ada yang menarik dari laga PSM Makassar Vs Arema FC pada Jumat (20/10/2023) ini.

Selain Arema FC diperkirakan akan main ngotot demi keluar dari jurang degradasi, pada laga tersebut juga sebagai laga pertaruhan dua pelatih yang sama-sama dari Portugal.

Adu taktik atau strategi bakal terlihat dalam laga pekan ke 16 Liga 1 2023-2024.

Kini, kira-kira siapakah yang bakal memenangi laga tersebut?

Apakah taktik Fernando Valente ataukah Bernardo Tavares?

Baca juga: Prediksi Skor PSM Makassar Vs Arema FC Liga 1, Kondisi Tim, H2H, Line Up, Live Streaming Indosiar

Baca juga: Prediksi PSM Makassar Vs Arema Liga 1 Tavares Ingin Juku Eja Bangkit, Valente Kantongi Rahasia Lawan

Arema FC akan menantang juara Liga 1 2022-2023, PSM Makassar

Laga pekan ke-16 Liga 1 2023-2024 antara PSM Makassar Vs Arema FC akan digelar Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat (20/10/2023) sore.

Pertandingan ini istimewa bagi pelatih Arema FC Fernando Valente.

Sebab dia mempunyai hubungan yang cukup baik dengan pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares.

Dia pun mengikuti sepak terjangnya yang terlebih dahulu berkarier di Indonesia.

Termasuk kondisinya terkini bersama PSM yang sedang dirundung masalah internal dan eksternal.

Tapi karena mengenal baik pula, dia meyakini PSM bukanlah lawan enteng meskipun dalam kondisi terluka.

"Tavares adalah teman."

"Dia membuat pekerjaan bagus di musim lalu."

"Tapi di musim ini dia punya masalah juga seperti yang kami hadapi," kata Fernando Valente seperti dilansir dari Kompas.com, Kamis (19/10/2023).

"Mentalitas seorang pelatih profesional ialah mencari solusi dari setiap masalah."

"Saya sangat hormat dengan karirnya," imbuhnya.

Menurutnya, Bernardo Tavares adalah sosok pelatih pragmatis yang lihai dalam meracik taktik.

Dia adalah sosok pelatih yang berbahaya karena andal meredam permainan terbuka, tapi juga mampu menciptakan skema serang dengan long ball dan set piece.

Selain itu, komposisi pemain PSM Makassar saat ini benar-benar menunjang potensi dari strategi racikannya.

Pelatih Arema FC Fernando Valente saat latihan bersama tim.
Pelatih Arema FC Fernando Valente saat latihan bersama tim. (Dokumentasi Arema FC)

Baca juga: Skenario Tukar Guling Persebaya dan Arema FC, Ze Valente Ditukar Gustavo Almeida, Siapa Untung?

Baca juga: Gelandang Serang Persebaya Ze Valente Tidak Akan Gabung Arema FC, Ini Penjelasan Fernando Valente

"Dia mengorganisir tim dengan bagus."

"Pada kondisi normal, dia mempelajari lawan dengan bagus," puji pelatih berusia 64 tahun itu.

Fernando Valente memprediksi laga nanti akan berjalan sangat sengit.

Sebab dia bersama Arema FC juga sudah menyiapkan sesuatu untuk meredam kekuatan tim berjuluk Juku Eja.

Selain motivasi untuk menang Dedik Setiawan dkk tim berjuluk Singo Edan ini sudah bosan berada di zona degradasi selama 15 pekan terakhir.

Seluruh anggota tim sepakat menjadikan 3 poin sebagai harga mati.

Arema FC siap tampil habis-habisan untuk itu.

"Di momen ini dia akan memberikan yang terbaik untuk timnya."

"Tapi saya juga."

"Kami harus lihat hasilnya nanti, siapa yang akan tersenyum," kata Fernando Valente.

"Tapi dari hasil saya sangat hormat."

"Saya berharap dia punya keberuntungan."

"Tapi untuk pertandingan itu keberuntungan ada di kami," pungkasnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PSM vs Arema FC, Laga Dua Pelatih Asal Portugal"

Baca juga: Randy Suami Aktris Hana Hanifah Minta Mahar Dikembalikan, Demi Satu Alasan Jika Diizinkan

Baca juga: Bayi Siapakah Ini? Teganya Dibuang di Area Makam Kampung Ciparay, Kini Dinyatakan Meninggal

Baca juga: Tiga Alat Ini Selalu Dibawa Oman Bobol Kotak Amal Masjid, Pelaku Ternyata Belum Puas Dipenjara

Baca juga: Kok Bapak Nampar Saya! Siswa SMK Adu Mulut dengan Gurunya, Dituduh Gedor Pintu Saat Pembelajaran

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved