Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Timnas Indonesia

Goodluck! Respon Borneo FC Setelah Nadeo Argawinata Masuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Goodluck! Respon Borneo FC Setelah Nadeo Argawinata Masuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Penulis: Fachri Sakti Nugroho | Editor: galih permadi
Instagram @nadeowinataa
Goodluck! Respon Borneo FC Setelah Nadeo Argawinata Masuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 

Goodluck! Respon Borneo FC Setelah Nadeo Argawinata Masuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

TRIBUNJATENG.COM - Klub Liga 1 2023/2024, Borneo FC memberikan dukungan kepada Nadeo Argawinata yang dipanggil ke timnas Indonesia.

Sebagai informasi, Nadeo awalnya tak masuk skuad timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023.

Hal ini sempat menimbulkan pertanyaan.

Penjaga gawang Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata melakukan selebrasi di laga melawan Malaysia dalam Piala AFF 2020
Penjaga gawang Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata melakukan selebrasi di laga melawan Malaysia dalam Piala AFF 2020 ((PSSI.ORG))

Baca juga: Prediksi Skor Timnas Indonesia Vs Irak Piala Asia 2023, Kondisi Tim, H2H, Line Up, Live Streaming

Pasalnya, Nadeo merupakan salah satu kiper dengan penampilan terbaik di Liga 1 2023/2024.

Sukses mengukir 10 cleansheet dari 23 laga menjadi buktinya.

Kala itu, Shin Tae-yong lebih memilih membawa Syahrul Trisna, Muhammad Riyandi dan Ernando Ari.

Namun kini muncul perubahan terkait skuad timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Posisi Syahrul Trisna digantikan oleh Nadeo Argawinata.

Dikutip dari instagram Timnas Indonesia, Syahrul Trisna absen di Piala Asia 2023 karena cedera.

"Syahrul Trisna absen dari perhelatan Piala Asia 2023 karena cedera."

"Doakan Syahrul cepat sembuh."

"Dan beri sambutan hanyat kepada Nadeo," tulis timnas Indonesia.

Sementara itu, ucapan selamat langsung diberikan Borneo FC.

Tak lupa, Borneo FC juga meminta Nadeo untuk memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved