Berita Seleb
Aibnya Dibongkar Mantan Istri, Kurnia Meiga Titip Pesan Menyentuh Untuk Azhiera dan Anak-anaknya
Nasib Kurnia Mega, eks kiper Timnas Indonesia kini sedang berbalik 180 derajat. Sebelumnya, publik menaruh iba dengan kondisi Kurnia Mega.
Namun Azhiera baru mengetahui keburukan suami setelah menikah.
"Tapi karena selama pacaran itu cuma bentar terus dia ngajak nikah, aku nggak tahu kalau dia minum. Baru kebuka semua pas udah nikah," tambahnya.

Lebih lanjut, Azhiera, mengaku tidak bisa menghentikan kebiasaan mengkonsumsi alkohol tersebut.
Ironisnya, Azhiera juga sempat jadi korban KDRT gara-gara berusaha menghentikan kebiasaan buruk Meiga.
"Pas lagi hamil anak kedua, aku dicekek, gara-gara aku larang minum. Pernah juga ditusuk garpu, gara-gara nggak aku kasih minum," terang Azhiera Adzka Fathir.
Bahkan diakui Azhiera setelah Kurnia Meiga buta pun masih mengonsumsi miras. Padahal sang anak juga sudah mencoba meminta sang ayah untuk berhenti.
"Anak aku tuh udah sampai bilang, 'Ayah, nggak apa-apa loh aku punya ayah buta. Tapi ayah berhenti minum dong'," tandasnya.
Baca juga: "Tukang Selingkuh dan Pemabuk" Jadi Alasan Azhiera Ceraikan Kurnia Mega yang Sakit Hampir Buta
Sebagaimana diketahui, rumah tangga Kurnia Meiga dan Azhiera Adzka kini telah bercerai sejak Februari 2023 lalu.
Anak Kurnia Meiga buka suara imbas perceraian orang tua, Azhiera murka (Instagram/egahermansyah)
Setelah masa lalu rumah tangga Azhiera dan Kurnia Meiga diungkap blak-blakan di hadapan Denny Sumargo, kini sang mantan atlet dapat tantangan.
Setelah mendengar pernyataan Azhiera soal penyebab penceraiannya itu, Denny Sumargo menantang Kurnia Meiga untuk bertemu.
Keinginan Denny Sumargo bertemu dengan Kurnia Meiga lantaran ingin menyelesaikan permasalahan rumah tangga keduanya.
"Mas Meiga kalau nonton ini dengar suara saya, yok ke sini, yok kita beresin semuanya. Kalau aku pribadi, aku pengen beres, kalian dapat hidup yang bagus karena memang pahit sih, tapi kalu Tuhan pengen sesuatu yang baik, Dia akan cuci kita supaya hati kita bersih dan segala kegelisahan di hati bisa selesai," jelas Denny Sumargo di lewat Youtube CURHAT BANG Denny Sumargo, Minggu (10/3/2024).
Soal kebiasaan minum itu, Kurnia Meiga sempat memberikan klarifikasi.
Kurnia Meiga akhirnya mengakui konsumsi alkohol, seperti yang diceritakan oleh Azhiera Adzka, mantan istrinya.
Kurnia Meiga tak menampik jika ia memang minum alkohol.
Rachel Vennya Kena Nyinyir Warganet Setelah Unggah Video Tasya Farasya Menangis |
![]() |
---|
Cerita Sahrul Gunawan Kehilangan Rp 20 Miliar yang Dikumpulkan Bertahun-tahun: Buat Begitu Doang |
![]() |
---|
Suami Mpok Alpa Ajukan Perwalian Meski Belum 40 Hari Istri Meninggal, Keluarga Curiga Soal Warisan |
![]() |
---|
Tasya Farasya Resmi Gugat Cerai Ahmad Assegaf, Sidang Perdana Digelar Bulan Ini |
![]() |
---|
Perjalanan Cinta Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf: Cinta Pertama di SD, Kini Dikabarkan Gugat Cerai |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.