Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Pesawat Jemaah Haji Terbakar

450 Jemaah Haji Kloter 5 Embarkasi Makassar Akhirnya Diterbangkan Lagi, Garuda Ganti Pesawat

Garuda Indonesia akhirnya mengganti armada Boeing 747-400 yang mengalami kendala mesin dan terbakar saat lepas landas dari Bandara Sultan Hasanudin

Editor: Muhammad Olies
Istimewa
Salah gambar yang memperlihatkan pesawat Garuda Indonesia yang terbakar di udara saat baru saja lepas landas di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (15/5/2024). 

TRIBUNJATENG.COM - Garuda Indonesia akhirnya mengganti armada Boeing 747-400 (ER-BOS) yang mengalami kendala mesin dan terbakar saat lepas landas dari Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Rabu (15/5/2023) sore.

Sebanyak 450 jemaah haji kelompok terbang (kloter) 5 embarkasi Makassar yang sempat dievakuasi usai insiden tersebut akhirnya berhasil diterbangkan lagi menuu Mekkah Sidratul 'Ulya, 

Penerbangan haji GA-1105 diterbangkan dengan pesawat berbeda, yakni armada Boeing 747-400 (ER-TRV) pada pukul 22.02 Wita dari Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar.

Baca juga: "Baru Mau Lepas Landas Ada Ledakan" Cerita Calon Haji Penumpang Garuda yang Terbakar di Makassar

Baca juga: "Tuhan Masih Sayang Kita" Kata Jemaah Calon Haji Korban Insiden Pesawat Garuda Terbakar di Makassar

Diketahui, sebelumnya pesawat Garuda Indonesia dengan armada sempat melakukan prosedur Return to Base (RTB) pasca muncul percikan api pada mesin pesawat yang memerlukan proses pemeriksaaan lebih lanjut.

“Dijadwalkan akan tiba di Bandara Internasional Prince Mohammad bin Abdulaziz, Madinah pada esok hari (16/5/2024) pukul 03.40 setempat,” ungkap Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra melalui keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (15/5/2024).

Sementara itu Irfan menjelaskan, untuk armada Boeing 747-400 (ER-BOS) yang sebelumnya mengalami kendala teknis, akan berhenti operasional untuk sementara waktu.

“Ini untuk menjalani inspeksi menyeluruh bersama pihak-pihak terkait, hingga pesawat tersebut dinyatakan siap untuk kembali terbang,” ungkap dia.

Dia menjelaskan, sebagai bagian dari langkah mitigasi operasional penerbangan haji dari Embarkasi Makassar agar tetap berlangsung lancar pasca peristiwa tersebut, Garuda Indonesia telah mempersiapkan alokasi pesawat back up.

Upaya ini untuk memastikan keberangkatan calon jemaah haji selanjutnya berjalan sesuai jadwal yang telah direncanakan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com 

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved