Berita Seleb
Beredar Surat Permohonan Numpang Nikah Gilga Sahid dengan Happy Asmara
Beredar surat permohonan numpang nikah Happy Asmara dengan Gilga Sahid di media sosial.
Penulis: Adelia Sari | Editor: galih permadi
TRIBUNJATENG.COM - Beredar surat permohonan numpang nikah Happy Asmara dengan Gilga Sahid di media sosial.
Di antaranya diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah pada Rabu (22/5/2024).
Dalam unggahan itu , surat numpang nikah itu dikeluarkan oleh Desa Mojopurno, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun.
Dituliskan jika Gilga Sahid mengajukan numpang/melangsungkan pernikahan dengan Happy Asmara.
“Bahwa nama tersebut (Gilga Sahid) akan numpang nikah/kawin (melangsungkan pernikahan dengan seorang perempuan yang bernama Heppy Rismanda Hendranata” tulis di keterangan.
Namun tak dijelaskan kapan pernikahan itu akan digelar.
Happy Asmara dan Gilga Sahid sendiri sudah terang-terangan mengunggah foto mesra di akun sosial media mereka.
Mereka pun pernah mengaku sudah menikah di hadapan ribuan penonton saat manggung pada April 2024 lalu.
“Cah tak kenalke ki bojoku. (Gaes, tak kenalin ini istriku)” ucap Gilga menggandeng Happys.
Keduanya pun tampil mesra menyanyikan lagu Kleru.
“Intine lagu yang tak bawakan hari ini karo (dengan) istriku. Kalian yang ngajak pacarnya ke sini, rugi. Pacaran thok ogak dirabi (Pacaran saja nggak dinikah) ” ucap Gilga.
“Untung aku wes mok rabi (Untung aku sudah kamu nikahin)” balas Happy ke Gilga.
Happy pun menceritakan jika cinta sejati itu datang disaat yang tepat.
Pelantun lagu Rungkad ini mengatakan jika dirinya kenal suaminya hanya seminggu.
Kemudian memilih menikah.
“Cinta sejati itu akan datang pada waktu yang tepat, aku ki kenal bojoku mung seminggu asline. (Aku kenal suamiku ini cuma seminggu aslinya),” papar Happy di hadapan penonton.
“Seminggu mencintai langsung tak rabi. Kui lho wong lanang tenan koyok ngono kui. (Seminggu mencintai langsung tak nikaho. Itu lho lelaki sejati seperti itu),” balas Gilga.
“Kenapa kamu memutuska aku untuk pendamping hidup?,” tanya Happy.
“Karena memang tidak ada yang lebih baik dari kamu sayang,” ucap Gilga.
Namun hingga kini keduanya belum memberikan keterangan secara resmi terkait hubungan mereka.
Gilga Sahid menikah
Gilga Sahid dan happy asmara menikah
Gilga Sahid
Happy Asmara
Happy Asmara menikah
Cerita Sahrul Gunawan Kehilangan Rp 20 Miliar yang Dikumpulkan Bertahun-tahun: Buat Begitu Doang |
![]() |
---|
Suami Mpok Alpa Ajukan Perwalian Meski Belum 40 Hari Istri Meninggal, Keluarga Curiga Soal Warisan |
![]() |
---|
Tasya Farasya Resmi Gugat Cerai Ahmad Assegaf, Sidang Perdana Digelar Bulan Ini |
![]() |
---|
Perjalanan Cinta Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf: Cinta Pertama di SD, Kini Dikabarkan Gugat Cerai |
![]() |
---|
Fuji Tolak Dijodohkan dengan Influencer Malaysia Aisar Khaleed: Nggak Akan Pernah Terjadi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.