Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Buah Bibir

Buah Bibir : Aaliyah Massaid Ogah Pusing Urus Persiapan Pernikahan

Artis Aaliyah Massaid merasa senang karena acara lamarannya dengan Thariq Halilintar pada Minggu (23/6), berjalan dengan lancar.

Ist
Momen lamaran Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar 

TRIBUNJATENG.COM -- Artis Aaliyah Massaid merasa senang karena acara lamarannya dengan Thariq Halilintar pada Minggu (23/6), berjalan dengan lancar.

“Happy happy,” ujar Aaliyah di daerah Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (25/6).

Aaliyah mengatakan, kini ia sedang mempersiapkan acara pernikahannya. Namun, ia tak mau terlalu pusing memikirkan itu dan memilih menjalani semua persiapan pernikahan dengan rasa senang.

“Dibawa happy aja dong,” ucap Aaliyah.

Saat ditanya lokasi pernikahannya akan di Bali atau Jakarta, Aaliyah hanya tersenyum. Aaliyah juga melempar senyuman ketika ditanya tanggal pernikahannya.

Ia enggan menjawab pertanyaan dari awak media soal itu. Sebagai informasi, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar resmi bertunangan pada Minggu (23/6).

Keluarga dari kedua belah pihak turut hadir dalam acara tersebut. Aaliyah tunangan dengan Thariq usai keduanya menjalani hubungan sebagai sepasang kekasih selama delapan bulan setelah memutuskan berpacaran pada September 2023.

Di sisi lain, Aaliyah Massaid mengaku sudah menyicil membeli perlengkapan rumahnya di masa depan dengan tunangannya, Thariq Halilintar.

Sejumlah perlengkapan rumah itu tidak ia beli secara langsung, melainkan lewat e-commerce.

“Terus lebih ke perabotan rumah untuk rumah masa depan kan bareng ya, jadi kita dari situ niatnya kan bareng ya,” ujar Aaliyah Massaid di acara Bercerita Bersama Shopee: Membangun Impian, Mewujudkan Kesuksesan, di daerah Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (25/6). 

Wanita berusia 22 tahun ini mengatakan, untuk memastikan bahwa perlengkapan rumah yang dibeli berfungsi dengan baik, maka ia membelinya lewat siaran langsung atau live.

Aaliyah tak lupa meng-klik promo-promo dan juga gratis ongkir saat membeli perlengkapan rumahnya kelak. 

“Sejauh ini kalau beli online ini itu tuh aku kayak tadi aku bilang vacum cleaner. Nah mempermudah live itu kan melihat ini nih ada gambarnya kecil apa gede,” ucap Aaliyah. 

Aaliyah mengatakan, Thariq menyerahkan padanya untuk membeli perlengkapan rumah mereka nantinya.

“Sentuhan-sentuhan cewek kan banyak kan, perintilan-perintilan cewek tuh entah nanti kita tiba-tiba pengin harus ada rak, kita maunya rak piringnya beda, kita mau warna ini warna itu.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved