Berita Salatiga
Pegawai Kelurahan di Salatiga Ditemukan Tewas di Belakang Kantor, Ada Surat dan Botol Cairan Merah
"Selain secarik kertas, juga ditemukan botol dengan cairan warna merah," ungkapnya.
TRIBUNJATENG.COM, SALATIGA - Minggu (25/8/2024), seorang tenaga harian lepas (THL) di Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, ditemukan meninggal di area belakang kebun kantor Kecamatan Sidomukti.
Ditemukan secarik kertas yang bertuliskan ketidakmampuannya menahan sakit mata.
Surat bertuliskan, "Karena sakit mataku sebelah kiri, sakit aku sudah tidak tahan dengan sakitku," ditemukan sekitar lima meter dari jasad korban.
Baca juga: Remaja Lompat dari Lantai 20 Apartemen Bekasi, Tinggalkan Surat Wasiat untuk Sang Ibu
Sekretaris Kelurahan Mangunsari Agus Priyanto mengatakan, korban Yt merupakan warga Kecamatan Sidomukti, Salatiga, diketahui terakhir kali masuk kerja pada Selasa (20/8/2024).
"Saat itu sekira pukul 12.00 WIB, dia pamit mau main ke tempat teman lamanya, teman saat kerja di pabrik," ujarnya.
Pada Rabu (21/8/2024), Yt sudah tidak masuk ke kantor.
"Rekan-rekan kerja sempat mencari di teman-teman lama korban, mulai dari Ngawen di belakang RSPAW, daerah Tegalsari dan Randuares, namun juga tidak ketemu dan tidak bisa dihubungi," jelasnya.
"Bahkan kami juga nyanggong di sekitar Pasar Sapi, karena ada yang melihat korban di lokasi tersebut.
Ternyata juga tidak pernah terlihat lagi," kata Agus.
Menurut Agus, Yt diyakini tidak pergi jauh karena kendaraannya terparkir di kantor.
"Ternyata malam ini, ditemukan warga di belakang kantor dalam kondisi meninggal," ungkapnya.
Korban, lanjut Agus, adalah sosok yang pendiam.
"Dia tidak pernah bercerita soal penyakit yang dideritanya atau masalah yang dialami.
Kalau ngobrol juga biasa, jadi kami tidak tahu persoalan yang dialaminya," paparnya.
"Mengenai sakit mata itu, kami juga tidak tahu pasti tentang seberapa parah atau berapa lama.
| Update Dampak Angin Kencang Terjang Salatiga Bertambah Jadi 42 Titik Pohon Tumbang |
|
|---|
| BREAKING NEWS Angin Kencang Terjang Salatiga, 20 Pohon Tumbang |
|
|---|
| Ketua DPRD Salatiga Komitmen Serap Aspirasi Mahasiswa, 2 Pansus Dibentuk untuk TPA Ngronggo dan TWR |
|
|---|
| Refleksi Diri Lewat Wayangan Kamis Legi, Dance Ishak Palit Ajak Anak-anak di Rumah Rakyat Salatiga |
|
|---|
| Bongkar Jaringan Narkoba: Polres Salatiga Sita 1 Ons Sabu dan Ribuan Obat Terlarang Sepanjang 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-meninggal.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.