Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Semarang

Destiana Jadi Korban Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil di Ungaran Semarang, Ponsel Raib

"Namun, dia kaget karena kaca kiri bagian depan sudah dalam kondisi pecah," tambah Giri.

TRIBUNNEWS
Ilustrasi 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Seorang warga Gedanganak Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, menjadi korban pencurian.

Korban bernama Destiana (33).

Kaca mobil bagian depan kiri pecah dan ponselnya raib.

Baca juga: Detik-detik Bus Eka Ringsek Tabrak Truk Kontainer di Ungaran Kab Semarang, Awalnya Melaju Searah

Kapolsek Ungaran Barat Polres Semarang, Kompol Giri Narwantono menjelaskan bahwa insiden tersebut terjadi pada Senin (4/11/2024) sekitar pukul 14.30 WIB.

sasaran pencurian modus pecah kaca
Anggota Satreskrim Polres Semarang memeriksa Toyota Agya yang menjadi sasaran pencurian modus pecah kaca.(KOMPAS.com/Dok. Polres Semarang)

"Korban datang ke toko genteng di Jalan Gatot Subroto Kelurahan Bandarjo Kecamatan Ungaran Barat seorang diri dan memarkirkan mobilnya di tepi jalan," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa.

Menurut Giri, saat Destiana memasuki toko genteng, di area tersebut terdapat sebuah truk yang sedang melakukan bongkar muat.

"Korban memarkirkan mobilnya di tepi jalan dan kemudian masuk ke dalam toko," jelasnya.

Setelah berada di dalam toko selama 10 menit, Destiana kembali ke mobilnya untuk memindahkan kendaraan tersebut, karena truk di samping toko telah keluar dari lokasi.

"Namun, dia kaget karena kaca kiri bagian depan sudah dalam kondisi pecah," tambah Giri.

Melihat kondisi mobilnya, Destiana segera menghubungi suaminya dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ungaran Barat.

"Barang yang diambil adalah satu ponsel Samsung Note 10 yang ditinggal di dalam Toyota Agya dengan nomor polisi H 1979 BV," kata Giri.

Kapolsek juga memberikan imbauan kepada warga yang menggunakan kendaraan untuk lebih berhati-hati.

"Kami mengimbau agar warga tidak meninggalkan barang berharga di dalam kendaraan.

Selain itu, disarankan untuk memarkirkan mobil di tempat yang mudah dipantau atau di lokasi yang ramai," pungkasnya. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kaca Mobil Dipecah, Ponsel Warga Ungaran Raib"

Baca juga: Video Detik-detik Kebakaran Kafe di Ungaran Semarang, 8 Mobil Damkar dan Tanki Dikerahkan

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved