Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Kecelakaan

Mayat Pria Ditemukan di Pinggir Ring Road Jogja, Polisi Tangkap 2 Pelaku Tabrak Lari

Mayat pria ditemukan di pinggir ring road, Jalan Padjajaran, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

ISTIMEWA
ilustrasi jenazah 

TRIBUNJATENG.COM, YOGYAKARTA - Mayat pria ditemukan di pinggir ring road, Jalan Padjajaran, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Terungkap, pria tersebut merupakan korban tabrak lari.

Polisi telah menangkap dua orang yang diduga sebagai pelaku dalam insiden tersebut.

Baca juga: Kecelakaan di Magelang: Pasutri Boncengan Motor Diserempet Truk, Istri Tewas

Kapolresta Sleman Kombes Pol Yuswanto Ardi mengonfirmasi bahwa jenazah yang ditemukan merupakan korban tabrak lari.

penemuan mayat di pinggir ring road
Polisi dan anggota PMI saat berada di lokasi penemuan mayat di pinggir ring road Jalan Padjajaran, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, DIY, Kamis (14/11/2024).

"Jadi saya tegaskan bahwa penemuan jenazah kemarin itu merupakan peristiwa tabrak lari," ungkapnya saat ditemui, Jumat (15/11/2024).

Dipastikan korban tabrak lari

Ardi menjelaskan bahwa kedua pelaku yang ditangkap merupakan warga Bantul.

Saat ini, mereka tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Telah kita amankan dua orang, nanti akan kita dalami terkait dengan modusnya apa?

Kemudian kenapa tidak memberikan pertolongan kepada korban?" ucapnya.

Keduanya diduga mengendarai mobil saat kejadian, dan kendaraan tersebut telah diamankan sebagai barang bukti.

"Mobil juga sudah kita amankan, sudah ditemukan kesesuaian dengan peristiwa yang ada, bumper rusak, kacanya pecah dan sudah bisa kami pastikan ini tabrak lari," tambahnya.

Peristiwa tabrak lari tersebut terjadi pada Kamis (14/11/2024) sekitar pukul 04.15 WIB, berdasarkan rekaman CCTV yang berhasil diperoleh.

Dalam rekaman tersebut, korban yang berinisial S, warga Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, terlihat berjalan kaki di tepi ring road utara.

"Peristiwa itu diperkirakan sekitar pukul 04.15 WIB, karena kami menemukan rekaman CCTV di pukul 4, korban masih sehat berjalan," jelas dia.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved