Berita Regional
Kebakaran di Kemayoran Hanguskan 100 Rumah
Kebakaran besar terjadi di Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/12/2024). Sekitar 100 rumah hangus dilahap api.
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Kebakaran besar terjadi di Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/12/2024).
Sekitar 100 rumah hangus dilahap api.
Belum diketahui secara pasti apa penyebab kebakaran yang melanda permukiman padat penduduk di Kemayoran, Jakarta Pusat ini.
Baca juga: Kebakaran Toko Perabotan di Sleman, 4 Mobil Damkar dan Water Canon Dikerahkan
"Kebakaran ini terjadi di RW 5, di RW ini terdapat 4 RT.
Total ada sekitar 100-an rumah terbakar," ujar Kapolsek Kemayoran Kompol Agung Ardiansyah di lokasi.
Api sudah berhasil dipadamkan oleh petugas Pemadam Kebakaran dengan dibantu warga.
Agung memastikan tidak ada korban jiwa atau luka akibat peristiwa ini.
"Mengenai penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," ucap dia.
Sebelumnya, kebakaran melanda permukiman padat penduduk di Jalan Kebon Kosong, RW 04, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/12/2024).
“Kebakaran di Kebon Kosong, kami terima peristiwa kebakaran pukul 12.25 WIB,” kata Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal, dalam keterangannya.
Begitu menerima laporan warga, sejumlah personel pemadam kebakaran langsung menuju lokasi kejadian.
“Situasi merah, perambatan memungkinkan.
Pengerahan sudah 29 unit ke TKP,” ujar Asril Rizal. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "100 Rumah Hangus akibat Kebakaran di Kemayoran"
Baca juga: Dahsyatnya Kebakaran Pabrik Garmen di Magelang, Lima Jam Api Baru Bisa Dipadamkan
| Berita Duka, Tarsitem Meninggal Dunia |
|
|---|
| Kisah Ibu Kehilangan Anak Umur 6 Tahun Setelah Dapat Bansos |
|
|---|
| Sosok Zainal Arifin Mochtar Guru Besar Hukum UGM Diteror Pria Ngaku Anggota Polisi |
|
|---|
| Nasib Bripka Agus Saleman: Bunuh Adik Ipar Demi Uang Rp 10 Juta, Kini Terancam Hukuman Mati |
|
|---|
| Efek Viral, Patung Macan Putih Gemoy Kini Jadi Tempat Wisata Dadakan hingga Awal 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-kebakaran.jpg)