Kelenteng Tek Hay Kiong Tegal Sambut Imlek 2025 dengan Tradisi Bersih-Bersih dan Sembahyang
Kelenteng Tek Hay Kiong Tegal gelar rangkaian Imlek 2025, mulai dari sembahyang, penyalaan lilin, hingga festival kuliner.
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: Daniel Ari Purnomo
TRIBUNJATENG.COM, TEGAL - Kelenteng Tek Hay Kiong di Kota Tegal memulai rangkaian kegiatan menyambut Tahun Baru Imlek 2025 dengan tradisi memandikan patung dewa pada Kamis (16/1/2025).
Ketua Yayasan Tri Dharma Tegal, Gunawan Lo Han Kwee, menjelaskan bahwa rangkaian Imlek diawali dengan bersih-bersih rumah ibadah, termasuk membersihkan patung dewa, altar, dan singgasana dewa.
"Tradisi ini dilakukan sebagai simbol penyucian sebelum perayaan Imlek dimulai," ujar Gunawan.
Berikut rangkaian kegiatan menyambut Imlek 2025 di Kelenteng Tek Hay Kiong:
- Sembahyang Kongco Coo Kun Kong
Melepas dewa dapur ke nirwana pada 22 Januari 2025. - Penyalaan Lilin Tahun Baru Imlek
Dilaksanakan pada Selasa, 28 Januari 2025, sebagai simbol penerangan perjalanan hidup agar lancar rezeki dan hidup menjadi lebih terang. - Malam Kesenian
Berlangsung pada Jumat, 31 Januari 2025. - Kirab Gotong Toa Pekong
Kirab tradisional yang digelar pada Selasa, 11 Februari 2025. - Festival Kuliner
Diselenggarakan selama lima hari, mulai 8 hingga 13 Februari 2025, menghadirkan berbagai makanan khas Tionghoa.
Gunawan menambahkan, rangkaian kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan spiritual umat, tetapi juga menjadi ajang berkumpul masyarakat untuk merayakan kebersamaan.
"Semoga semua rangkaian berjalan lancar dan membawa berkah bagi kita semua," tutup Gunawan.
| Dua Pegawai BUMN Kota Tegal Kongkalikong Palsukan Dokumen Kredit Rp500 Juta |
|
|---|
| Buka Popda Kota Tegal 2025, Dedy Yon Tekankan Semangat Sportivitas |
|
|---|
| Kabar Gembira, Insentif Guru Madrasah TPQ dan Pesantren di Kota Tegal Naik Rp2,2 Juta |
|
|---|
| Wali Kota Tegal Dedy Yon Paparkan Inovasi Rusunawa Rendah Karbon di Forum APEKSI 2025 |
|
|---|
| Novel Ujung Selalu Indah Karya Joko Riyanto Jadi Penyemangat Hari Sumpah Pemuda di SMAN 2 Tegal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Kelenteng-Tek-Hay-Kiong-Tegal-Sambut-Imlek-2025.jpg)