Berita Kecelakaan
Kecelakaan Tragis di Grobogan, Agus Pemotor dari Kudus Tewas Terlindas Bus Trans Jateng
Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Semarang–Purwodadi, tepatnya di Desa Tegowanu Kulon, Kecamatan Tegowanu
Penulis: Lyz | Editor: muh radlis
TRIBUNJATENG.COM, GROBOGAN – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Semarang–Purwodadi, tepatnya di Desa Tegowanu Kulon, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Rabu (28/5/2025) malam.
Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah terlindas bus Trans Jateng.
Korban diketahui bernama Agus Ardiyanto, warga Desa Undaan Lor, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus.
Saat kejadian, Agus tengah mengendarai sepeda motor bernomor polisi K 6575 GU dari arah barat menuju timur.
Di saat bersamaan, dari arah berlawanan datang bus Trans Jateng dengan nomor polisi K 7023 OF yang dikemudikan oleh Maryoto.
Berdasarkan keterangan warga di lokasi, kedua kendaraan tidak melaju dengan kecepatan tinggi.
Namun nahas, saat motor Agus melaju di sisi bus, ia tiba-tiba kehilangan kendali dan terjatuh.
Tubuhnya tergelincir ke kolong bus dan terlindas roda bagian belakang.
Setelah kejadian, warga dan Kepolisian Sektor Tegowanu langsung memberikan pertolongan dan membawa Agus ke RS Sultan Fatah Karangawen, Demak.
Namun, nyawa Agus tidak tertolong.
Setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit, korban dinyatakan meninggal dunia.
Hingga saat ini, Unit Gakkum Laka Sat Lantas Polres Grobogan masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti motor korban terjatuh secara tiba-tiba.
Pihak kepolisian telah mengamankan kendaraan yang terlibat sebagai barang bukti dan memeriksa saksi-saksi serta sopir bus untuk keperluan penyidikan lebih lanjut.
Sementara itu kecelakaan maut di tempat lain juga terjadi.
Kecelakaan lalu lintas maut terjadi di Jalan Arteri Yos Sudarso, tepatnya di simpang traffic light Tanah Mas, Kota Semarang, pada Rabu (28/5/2025) sekitar pukul 16.30 WIB.
 
| Warga Sragen Tewas dalam Kecelakaan Maut Libatkan Truk dan 2 Motor di Ngawi |   | 
|---|
| Kecelakaan Maut Bus Damri Vs Truk Kontainer di Jembatan Suramadu, 2 Tewas dan 2 Luka Parah |   | 
|---|
| Lexus Tertimpa Pohon di Pondok Indah, Korban Tewas Ternyata Sosok Penting Senior Menkeu Purbaya |   | 
|---|
| Xenia Ringsek dan Truk Terbalik di TKP Kecelakaan, 1 Tewas dan 8 Luka-Luka |   | 
|---|
| Pengemudi Ojol Kabur Tinggalkan Penumpang Tergeletak di Jalan Setelah Kecelakaan, Korban Koma |   | 
|---|

 
			
 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.