Berita Kecelakaan
2 Truk Kecelakaan Adu Banteng di Tanon Sragen, Sopir Terjepit
Dari informasi tersebut diketahui bahwa terdapat seorang korban yang terjepit di dalam kabin truk.
TRIBUNJATENG.COM, SRAGEN - Dua truk terlibat kecelakaan di jalan tikungan Jono, tepatnya di Desa Jono, Kecamatan Tanon, Kabupaten Sragen, Senin (16/6/2025) siang.
Truk bak bernomor polisi AD 8127 OE adu moncong atau adu banteng dengan truk boks bernomor polisi H 9212 QQ.
Tiga orang terluka dalam insiden tersebut.
Baca juga: Ibu-Ibu Tak Fokus Mengemudi, Fortuner Adu Moncong dengan Truk di Cawas Klaten
Truk bak dikendarai oleh Rexi (26) warga Kecamatan Tanon.
Sedangkan, truk boks dikendarai oleh Budi (43) warga Kecamatan Sragen, dan terdapat seorang kernet bernama Hasan (30) warga Kecamatan Sidoharjo.
Ketua PSC 119 Sukowati Sragen, Udayanti Proborini, melalui Sekretaris PSC 119 Sukowati Sragen, Nengah Adnyana Oka Manuaba, mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi kecelakaan tersebut pada pukul 11.45 WIB.
Dari informasi tersebut diketahui bahwa terdapat seorang korban yang terjepit di dalam kabin truk.
"Call center PSC 119 Sukowati Sragen menindaklanjuti informasi tersebut dengan melakukan koordinasi dengan BPBD Sragen untuk membantu evakuasi korban," katanya kepada TribunSolo.com, Senin (16/6/2025).
"Korban dievakuasi dengan menggunakan alat extrication combi tools," tambahnya.
Saat tiba di lokasi, pihaknya melakukan assesment dan orientasi medan, bahwa korban yang terjepit di dalam kabin truk dalam proses evakuasi warga.
"Setelah dievakuasi dari kabin truk, korban diberikan pertolongan pertama di dalam ambulans PSC 119 Sukowati Sragen," terangnya.
Ia menambahkan, dua korban yang telah dievakuasi ke Puskesmas Tanon 1 ialah Hasan dan Rexi.
Sedangkan, korban yang terjepit yakni Budi yang merupakan sopir truk boks dievakuasi ke IGD RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Adu Banteng 2 Truk di Jalan Tikungan Jono Tanon Sragen, Seorang Sopir Terjepit di Kabin
Baca juga: Kecelakaan di Ampel Boyolali: Pasutri Bermotor Ditabrak Pikap, Istri Tewas
| Warga Sragen Tewas dalam Kecelakaan Maut Libatkan Truk dan 2 Motor di Ngawi |
|
|---|
| Kecelakaan Maut Bus Damri Vs Truk Kontainer di Jembatan Suramadu, 2 Tewas dan 2 Luka Parah |
|
|---|
| Lexus Tertimpa Pohon di Pondok Indah, Korban Tewas Ternyata Sosok Penting Senior Menkeu Purbaya |
|
|---|
| Xenia Ringsek dan Truk Terbalik di TKP Kecelakaan, 1 Tewas dan 8 Luka-Luka |
|
|---|
| Pengemudi Ojol Kabur Tinggalkan Penumpang Tergeletak di Jalan Setelah Kecelakaan, Korban Koma |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20250616_Dua-truk-kecelakaan-adu-banteng.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.