Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Pengakuan Langsung Ahmad Sahroni soal Keberadaannya saat Rumah Dijarah, Minta Maaf

Kini, update kondisi dan keberadaan Sahroni datang dari konten kreator Ferry Irwandi

Penulis: Msi | Editor: muslimah
Instagram/ Ahmad Sahroni
Ahmad Sahroni 

TRIBUNJATENG.COM - Keberadaan politikus Ahmad Sahroni sejak rumahnya digeruduk massa mengundang penasaran.

Setelah peristiwa tersebut, Sahroni memang belum muncul lagi.

Kini, update kondisi dan keberadaan Sahroni datang dari konten kreator Ferry Irwandi.

Ferry mengaku ditelepon langsung oleh Ahmad Sahroni.

Sahroni menitip pesan permintaan maaf untuk masyarakat Indonesia.

Baca juga: 10 Fakta Sahroni Sembunyi 7 Jam di Toilet, Ngaku Penjaga Saat Bertemu Penjarah Rumahnya

Tak hanya itu, menurut Ferry, Ahmad Sahroni juga menyatakan akan muncul dalam waktu dekat.

Awalnya, Sahroni berencana tampil langsung untuk memberikan klarifikasi di hadapan publik, termasuk di podcast. 

Namun, rencana itu urung dilaksanakan karena ada masalah yang menimpa keluarganya. 

"Yang niatnya kita mau ngobrol langsung gitu ya mau di-podcast-in atau apapun gitu untuk menjelaskan duduk perkara, segala macam, ada yang terjadi sama keluarganya beliau dan dia bilang demi keselamatan keluarganya waktu itu terpaksa dia diam," ungkap Ferry pada Selasa (30/9/2025) dikutip dari Instagramnya. 

Ferry juga mengungkap keberadaan Sahroni kini.

Sahroni membantah bahwa dirinya berada di luar negeri saat aksi penjarahan itu terjadi. 

Ia mengklarifikasi bahwa dirinya memang berada di Singapura, tetapi beberapa hari sebelum aksi penjarahan rumahnya terjadi. 

Setelah itu, Sahroni sudah berada di Jakarta. 

"Dia sempat ke luar negeri memang ke Singapura, tapi urusan kerjaan dan dua hari atau tiga hari sebelum aksi penjarahan itu dia udah di Jakarta," katanya. 

Kendati demikian, Sahroni melalui Ferry menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Indonesia. 

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved