Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Pilwakot Semarang

Sigit Sholawatan Bersama Warga Pancursari

Pasangan calon (paslon) Wali Kota Semarang nomor urut 3 Semarang, Sigit Ibnugroho bersama Agus Sutyoso, ajak sholawatan ratusan warga Pancursari

Penulis: adi prianggoro | Editor: rustam aji
istimewa
Pasangan calon (paslon) Wali Kota Semarang nomor urut 3 Semarang, Sigit Ibnugroho bersama Agus Sutyoso, ajak sholawatan ratusan warga Pancursari 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, A Prianggoro

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Pasangan calon (paslon) Wali Kota Semarang nomor urut 3 Semarang, Sigit Ibnugroho bersama Agus Sutyoso, ajak sholawatan ratusan warga Pancursari RW4 kelurahan Jangli Kecamatan Tembalang Semarang dalam acara Sosialisasi dan dialog bersama warga, Rabu (27/10) malam.

Dalam acara tersebut yang dihadiri oleh Sigit Ibnugroho bersama Agus Sutyoso, puluhan warga Pancursari langsung menyambut meriah dengan iringan rebana ibu-ibu warga Pancusri RW4.

Saat acara, Sigit Ibnugroho bersama Agus Sutyoso menuturkan banyak terimakasih atas sambutannya yang ramai. "Jika terpilih nanti saya bersama Pak Agus, akan bekerja semaksimal mungkin untuk membangun Kota Semarang," katanya.

Selain itu, Agus Sutyoso juga menambahkan bahwa merekai akan menjalankan program misi visi secara maksimal. Di antaranya tunjangan RT/RW, mengangkat hasil UMKM masyarat, pelayanan kesehatan hingga pendidikan.

Setelah memberikan visi misinya, Agus Sutyoso mengajak para warga untuk bersholawatan bersama. Puluhan warga Pancursari, langsung mengikuti sholawat bersama yang diiringi oleh alunan rebana ibu-ibu RW 4 Pancusari Semarang. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved