Polres Kebumen Merenovasi Vihara Giri Pura
Polres Kebumen lanjut merenovasi rumah ibadah umat Buddha di Vihara Giri Pura, Desa Giyanti Kecamatan Rowokele, Jumat (29/03).
Penulis: khoirul muzaki | Editor: galih permadi
Laporan Wartawan Tribun Jateng Khoirul Muzakki
TRIBUNJATENG.COM, KEBUMEN-Usai merenovasi sejumlah rumah ibadah, termasuk Masjid dan Gereja, Sat Binmas Polres Kebumen lanjut merenovasi rumah ibadah umat Buddha di Vihara Giri Pura, Desa Giyanti Kecamatan Rowokele, Jumat (29/03).
Dipimpin langsung oleh Kasat Binmas AKP Yusuf, tim renovasi yang terdiri dari personil Sat Binmas, Polsek Rowokele, Koramil Rowokele serta perwakilan petugas Kecamatan Rowokele dan warga sekitar berjibaku merenovasi Vihara yang letaknya sangat terpencil tersebut.
Saat tim mendatangi rumah ibadah umat Buddha itu, beberapa plafon gypsum bolong, lisplang mulai rapuh, dan cat tembok sudah kusam.
Hal inilah yang memantik Sat Binmas Polres Kebumen melakukan renovasi rumah ibadah kaum minoritas tersebut.
"Yang kami lakukan hari ini menyapu, mengecat tembok, memperbaiki plafon yang bolong. Kami targetkan dua hari renovasi akan rampung. Serta yang terakhir kita berikan Al Kitab umat Buddha," jelas AKP Yusuf di sela-sela kegiatan.
Tanpa memperhatikan latar belakang agama masing-masing, tim renovasi langsung mengerjakan tugasnya sesuai pembagian yang dilakukan oleh AKP Yusuf.
Ada yang mengamplas tembok, mengecat tembok, membersihkan lumut yang menempel pada gapura serta ada pula yang memperbaiki plafon yang sudah bolong.
"Bantuan ini resmi dari kami (Polres Kebumen). Kegiatan ini bisa dikategorikan sebagai kegiatan kepolisian yang ditingkatkan. Ini juga sebagai contoh, jika di Kebumen, kami sangat menjunjung tinggi toleransi antar umat beragama," katanya.
Romo Warsono (38) selaku ketua Vihara mengaku terimakasih dan menyambut baik bantuan dari Polres Kebumen itu.
Ia sebagai kaum minoritas di Kebumen, berulang kali mengucapkan terimakasih atas bantuan tersebut.
"Vihara kami terakhir direnovasi pada tahun 2007. Kami sangat berterimakasih sekali, kami yang berada di wilayah terpencil tetap diperhatian Polres Kebumen," katanya.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, di wilayah Kebumen terdapat 16 Vihara. Namun kondisi yang perlu dilakukan renovasi adalah Vihara Giri Pura, Desa Giyanti Kecamatan Rowokele.
Di desa tersebut, ada 170 warga masyarakat dari 1683 warga memeluk agama Buddha.
Sebelumnya, Sat Binmas Polres Kebumen, pada hari Kamis (28/03) melakukan renovasi di salah satu Masjid, di Masjid AD Daldiri Kompleks Ponpes Al Daldiri Desa Purwodadi Kecamatan Kuwarasan.
Sat Binmas selain melakukan pengecatan, juga membagikan cat tembok, karpet untuk sholat, kitab Al Qur'an dan Buku Yasin kepada pengurus Masjid.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/renovasi-vihara-oleh-polres-kebumen.jpg)