Fraksi PDIP DPRD Kota Tegal Pertanyakan Nasib Warga Gusuran PT KAI, Dedy Yon: Ada Rumah Bersubsidi
Fraksi PDIP DPRD Kota Tegal menanyakan nasib warga gusuran PT KAI Daop 4 Semarang di Tegal.
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: Daniel Ari Purnomo
TRIBUNJATENG.COM, TEGAL - Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono menjelaskan rumah subsidi atau kredit pemilikan rumah (KPR) yang digadang- gadang diperuntukan bagi warga gusuran PT KAI di area Depo Lokomotif Tegal.
Hal itu Dedy Yon sampaikan dalam Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian pokok jawaban atas pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD Kota Tegal, Sabtu (16/11/2019).
Pada Rapat Paripurna sebelumnya, Jumat (15/11/2019), Fraksi PDIP DPRD Kota Tegal menanyakan nasib warga gusuran PT KAI Daop 4 Semarang di Tegal.
Ketua Fraksi PDIP DPRD Kota Tegal, Edy Suripno menyampaikan, sampai mana proses Pemkot Tegal menangani warga gusuran.
Uyip sapaannya mengatakan, pihaknya masih menerima audiensi dan pengaduan dari warga gusuran.
Mereka mengadu merasa ditelantarkan dan tidak mendapatkan perlindungan dari pemerintah daerah.
"Sampai di mana proses penanganan dan upaya pemkot?" ungkapnya.
• Warga Gusuran PT KAI Tanyakan Rumah Subsidi, Dedy Yon: Sedang Dikomunikasikan dengan Bank
• Dedy Yon: Jumlah ODHA di Tegal Lebih Tinggi Dibandingkan Daerah Lain
Menjawab itu, Dedy Yon mengatakan, Pemkot Tegal sudah melakukan penanganan berupa fasilitas penyediaan rumah bersubsidi bekerja sama dengan Bank Jateng dan pengembang.
Namun, menurut Dedy Yon, Bank Jateng masih dalam proses penyelesaian administrasi perbankan dengan pihak pengembang.
"Saat ini Bank Jateng masih dalam proses penyelesaian administrasi," katanya. (fba)