Libur Nataru, Ini Titik Keramaian dan Penumpukan Arus Kendaraan di Kabupaten Pekalongan
Menjelang natal dan tahun baru, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pekalongan sudah mengantisipasi daerah yang menjadi titik keramaian.
TRIBUNJATENG.COM, KAJEN - Menjelang natal dan tahun baru, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pekalongan sudah mengantisipasi daerah yang menjadi titik keramaian.
Kepala Dishub setempat, Wahyu Kuncoro mengatakan pihaknya sudah melakukan persiapan pengamanan arus selama libur panjang di penghujung tahun 2019.
Adapun titik keramaian yang bakal menimbulkan kepadatan arus kendaraan yakni pasar dan sejumlah objek wisata yang ada di daerah Kabupaten Pekalongan.
"Untuk titik keramaian di pasar, biasanya di Pasar Wiradesa.
Karena, banyak tumpukan kendaraan yang berada di lokasi pasar dan pasar berada di wilayah Pantura," kata Wahyu kepada Tribunjateng.com, Senin, (23/12/2019).
• Rulie Sebut Dana Tali Asih untuk Eks PSK Gambilangu yang Ditilep Oknum Capai Rp 203 juta
• PT AHM Catat Kenaikan Ekspor Fantastis Capai 74,7 Persen, Vario Paling Laris
• Tingkatkan Kualitas Mitra Driver, Grab Gelar Kompetisi Berhadiah Sepeda Motor
Kemudian, untuk objek wisata di Petungkriyono dan Linggoasri pihaknya sudah memberikan rambu-rambu peringatan untuk daerah rawan kecelakaan.
"Di daerah Sibelis yang rawan longsor, kami sudah kasih rambu-rambu dan kita juga sudah mengecek jalur alternatif untuk antisipasi adanya lonjakan kendaraan," ungkapnya.
Wahyu mengungkapkan pihaknya bersama Satlantas Polres Pekalongan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan, juga sudah mengadakan pengecekan terhadap bus-bus pariwisata yang ada di Kabupaten Pekalongan.
"Dalam pengamanan Natal dan tahun baru, kami menerjunkan sebanyak 40 petugas," jelasnya.
Pihaknya menambahkan puluhan petugas akan ditempatkan di posko-posko yang sudah ditentukan.
"Tiga posko yaitu posko Sibedug yang ada di Kajen, kemudian Kedungwuni, dan di IBC Wiradesa.
Mereka, akan melakukan manajemen dan rekayasa lalulintas pada malam tahun baru," jelasnya. (Dro)
Kebakaran di Banyumanik Semarang Dini Hari Tadi Hanguskan Hampir Seluruh Bagian Rumah Andry |
![]() |
---|
Ini Alasan Jason Murka dan Pukuli Perawat RS Siloam Hingga Memar di Mata, Sakit di Bibir dan Perut |
![]() |
---|
Kegiatan Wakapolsek Juwiring Nonaktif Sebelum Digerebek di Rumah Istri Orang Malam-malam |
![]() |
---|
Viral Video Ayah Pasien Pukuli Wajah Perawat Perempuan di RS Siloam, Dilerai Polisi Malah Membentak |
![]() |
---|
Rekaman Perselingkuhan Anggota Dewan dan PNS saat di Hotel "Naik Saja" Setelah Itu Tak Ada Pecakapan |
![]() |
---|