Liga 2 2020
Ulasan Persis Solo Vs Persib Bandung - Salahudin: Jadi Pelajaran Berharga Laskar Sambernyawa
Pertandingan uji coba Persis Solo Vs Persib Bandung menjadi pelajaran berharga bagi Laskar Sambernyawa.
Penulis: Rifqi Gozali | Editor: deni setiawan
Gol eks PSM Makassar tersebut membuat tim tamu unggul dua gol atas Persis Solo.
Tertinggal dua gol membuat Solahuddin langsung melakukan pergantian pertamanya.
Iman Budi Hertanto masuk menggantikan Shulton Fajar pada menit ke-20.
Umpan terobosan para pemain Maung Bandung terlihat cukup berbahaya.
Lini pertahanan tuan rumah harus berjibaku menahan gempuran tim tamu.
25 menit laga berlangsung, belum ada satu pun peluang yang mampu diciptakan oleh kubu Persis Solo.
Duet palang pintu Fabiano Beltrame dan Zalnando masih cukup kokoh sejauh ini.
Hafidin yang menjadi tokoh sentral Persis Solo dalam membangun serangan masih terlihat kesulitan menembus solidnya lini pertahanan tim Maung Bandung.
Memasuki menit ke-30 tim Laskar Samber Nyowo mendapatkan peluang emas setelah salah seorang pemain sayapnya dilanggar di dekat kotak penalti.
Tendangan bebas yang diambil oleh Hafidin hanya menerpa mistar gawang Persib Bandung yang dikawal Made Wirawan.
Tak berselang lama, Persis Solo mendapatkan peluang emas berikutnya.
Beruntung penyelamatan gemilang berhasil dilakukan oleh I Made Wirawan.
Fabiano Beltrame tampil cukup kokoh di sektor pertahanan Maung Bandung.
Memasuki menit ke-40 masih belum ada gol tambahan yang tercipta oleh kedua tim.
Babak pertama pun berakhir, Persib Bandung masih unggul dengan skor dua gol tanpa balas Persis Solo.
• Jadwal Penting Persib Bandung Jelang Liga 1 2020, Komisaris: Launching Tim Sedang Dimatangkan
• Dua Nama Baru Masuk Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Sebut Asep Berlian dan Koko Ari
• Lima Pabrikan Sudah Luncurkan Tim Formula 1 2020, Berikut Daftarnya