Berita Artis
Kenang Pertama Kali Manggung, Vidi Aldiano: Ditanya Penonton Kakak Namanya Siapa
10 tahun terjun di industri musik Indonesia, Vidi Aldiano mengenang saat pertama kali tampil di panggung.
Penulis: Awaliyah P | Editor: abduh imanulhaq
Anak-anak yang lain bolosnya nonton, main bowling, kita mah bolosnya audisi Indonesian Idol pada saat itu," tutur Vidi Aldiano.
Vidi Aldiano masih mengingat lagu yang ia bawakan saat audisi yakni Pada Satu Cinta milik Glenn Fredly.
Tertarik dengan dunia musik sejak lama, Vidi Aldiano lantas membuat album sendiri sejak ia duduk di bangku SMA.
Album tersebut dibuat untuk mengganti lagu di kantin sekolah.
"Bukan mau terkenal sih, tujuan utamanya cuma mau ganti lagu di kantin sekolahku. Tadinya."
Vidi Aldiano mengira bahwa proses pembuatan album hanya memakan waktu dua bulan.
"Aku pikir bikin album itu sebentar, paling 2 bulan ternyata 3 tahun.
Dan anak SMA kan, aku kan anaknya Aries juga jadi lumayan ambisi.
Dari awal iseng-iseng mau ganti lagu kantin tiba-tiba jadi 'kayaknya bisa diterusin lagi, diterusin lagi'
Sampai aku lulus SMA, albumnya kelar."
Impian untuk mengganti lagu kantin sekolah akhirnya tak terwujud.
"Jadi impian aku buat bisa ngeganti lagu di kantin sekolah agak lumayan kandas."
Memiliki ambisi yang tinggi, Vidi Aldiano mengirimkan demo album ke berbagai label rekaman.
"Tapi karena anaknya ambisius, 'Kayaknya ini bisa didengarin di orang-orang yang lebih banyak lagi.'
Dari situ, ya udah deh aku mau kasih demo album ini yang sudah jadi, yang menurut aku bagus banget, aku kirimin ke semua label di Indonesia yang aku tahu," papar Vidi Aldiano.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/fotonya-vidi-aldiano.jpg)