Berita Artis
Takut Dikira Adakan Acara, Asisten Nia Ramadhani: Memang Orang yang Bekerja di Rumah Banyak
akut disalah artikan, asisten pribadi Nia Ramadhani , Theresa Wienathan pun segera mengklarifikasi acara tersebut.Bahwa orang-orang tersebut bukan l
Penulis: Puspita Dewi | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM- Nia Ramadhani baru saja menginjak usianya yang ke 30, Kamis (16/4/2020).
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, di tengah pandemi virus corona, istri Ardi Bakrie itu tidak menggelar pesta ulang tahun sebagaimana biasanya.
Kendati demikian, puluhan orang tampak berkumpul di rumah Nia Ramadhani dan memberikan kejutan.
Dari story Instagram yang diuanggah Nia Ramadhani, tampak sekitar 30 orang berkumpul di rumahnya.
Takut disalah artikan, asisten pribadi Nia Ramadhani , Theresa Wienathan pun segera mengklarifikasi acara tersebut.
Bahwa orang-orang tersebut bukan lah tamu, melainkan karyawan yang bekerja di rumah Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.
"Team rumah memang sebanyak ini gaes," klarifikasi Theresa Wienathan dalam postingan Instagramnya.
Nia Ramadhani pun menegaskan bahwa orang-orang tersebut sangat berarti di hidupnya.
"30 tahunnya aku bareng orang-orang rumah. Sangat bersyukur punya mereka dalam hidupku," tulis Nia Ramadhani.
Berencana Adakan Zodiak Party
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, di tengah pandemi virus corona, Nia Ramadhani tidak mengadakan pesta apapun.
Nia Ramadhani mengakui bahwa dirinya sangat menyukai pesta.
Bahkan di meja kerja asisten pribadi Nia Ramadhani, Theresa Wienathan, terdapat dokumen pekerjaan soal rencana pesta.
Dalam setahun, Nia Ramadhani bisa mengadakan 8 pesta.
Salah satu rencana pesta yang akan ia gelar adalah pesta Zodiak Aries.
"Mudah-mudahan Aries party kita gak barengan sama tahun baru ya," tulis Nia Ramadhani menandai sahabatnya di Instagram, Kamis (16/4/2020).
Setelah pandemi virus corona berakhir, Nia Ramadhani berencana mengundur pesta Zodiak Aries nya.
Sementara itu, asisten pribadi Nia Ramadhani, Theresa Wienathan menyebut, Nia Ramadhani adalah sosok yang sangat menyukai pesta.
"Dia itu banyak maunya dan doyan banget party. Happy terus.... Ada party selama ada duit," tutur Theresa Wienathan dalam program acara Ngopi Dara Trans TV, Sabtu (22/6/2019).
Nia Ramadhani menuturkan, dalam setahun ada 8 pesta yang wajib ia gelar. Kebanyakan dari 8 pesta tersebut, digelar di rumah mewahnya.
"Yang namanya pesta itu gue demen. Setahun itu ada 3 pesta ulang tahun anak-anak aku, ulang tahun aku, ulang tahun Ardi Bakrie, anniversary, pesta halloween sama Valentine," tuturnya.
"Sisanya ya diada-adain aja," tambah Nia Ramadhani.
Nia Ramadhani melanjutkan, di luar itu, pihak keluarga Ardi Bakrie juga kerap menyuruh Nia Ramadhani untuk menggelar pesta setiap ada acara penting.
"Pokoknya tiap ada acara, keluarga Nardi itu suka calling aku buat adain pesta," tutur Nia Ramadhani.
Semenjak menikah dengan anak konglomerat, hidup Nia Ramadhani menjadi sempurna.
Menikahi anak konglomerat, Nia Ramadhani sama sekali tidak minder.
Bahkan saat sang ayah, Priya Ramadhani sempat takut saat tahu Nia Ramadhani menjalin asmara dengan Ardi Bakrie, Nia Ramadhani menguatkannya.
"Papa itu takut. Aku bilang, 'Pah santai aja, aku enggak bakal diinjek-injek sama mereka'.
Kalau orang luar kan lihat keluarga Ardi gimana gitu kan. Dan ternyata keluarga Ardi Bakrie benar-benar baik banget," jelasnya.
"Aku dulu pertama masuk sini sangatlah pede. Karena aku merasa, walaupun brokenhome, tapi aku orang sukses.
Oke, jangan bandingin harta aku sama dia. Tapi secara kepribadian aku, aku orangnya percaya diri, merasa pantas.
Pas pertama kenalan juga aku menjadi diri sendiri," ungkap Nia Ramadhani.
Saat pertamakali bertandang ke Rumah Ardi Bakrie, Nia Ramadhani sempat tersesat saking luasnya.
Namun ia tak malu untuk bertanya kepada orangtua Ardi Bakrie itu.
"Aku tuh apa adanya, pas pertama ke sini, kesasar, yaudah tanya aja, 'tante, pntu keluarnya ke mana'," beber Nia Ramadhani.
Pihak keluarga Nia Ramadhani sendiri, terutama sang ayah, sempat ketar-ketir saat tahu Nia Ramadhani menjalin asmara dengan anak konglomerat.
"Papa itu takut. Aku bilang, 'Pah santai aja, aku enggak bakal diinjek-injek sama mereka'.
Dan ternyata keluarga Ardi Bakrie benar-benar baik banget," jelasnya.
Pada usia remaja, nama Nia Ramadhani berhasil berkibar di jagad hiburan tanah air.
Pada usianya yang ke 19 tahun, artis cantik kelahiran tahun 1990 itu menikah dengan Ardi Bakrie, putra dari konglomerat Abu Riezal Barie.
Sebelum menikah, Ardi Bakrie sudah meminta calon istrinya itu untuk mangkir dari panggung hiburan.
Namun beban keluarga yang harus ditanggung oleh Nia, membuat wanita cantik itu meminta Ardi untuk mempertimbangkannya lagi.
"Dia dulu tahu nih aku satu episode berapa, dia aku kasih tahu.Terus tanggung jawab aku banyak, ibu, papa, kalau aku berhenti kerja dia mau nggak menyanggupi semua itu."
"Dia mau oh ya udah. At least (nominal sebulan) di atas yang sudah aku dapatlah (sebagai artis)," jelas Nia Ramadhani. (tribunjateng.com)