Promoter Polda Jateng
Polda Jateng dan Kodam IV Diponegoro Salurkan Bantuan ke 531 Rumah Ibadah
Sejumlah rumah ibadah dari beragam agama di Kota Semarang diberi bantuan oleh Polda Jateng dan Kodam IV/Diponegoro, Senin (18/5/2020).
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Sejumlah rumah ibadah dari beragam agama di Kota Semarang diberi bantuan oleh Polda Jateng dan Kodam IV/Diponegoro, Senin (18/5/2020).
Adapun bantuan berupa paket sembako itu diberikan langsung oleh Kapolda Jateng, Brigjen Pol Ahmad Luthfi dan Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Mochammad Effendi bersama sejumlah pejabat utama lainnya.
Luthfi dan Effendi memberikan bantuan sembako ke sejumlah rumah ibadah antara lain, Pura Agung Giri Nata (Gajahmungkur), Klenteng Sam Poo Kong (Semarang Barat), Gereja Katholik Katedral (Semarang Selatan), Gereja Bleduk GPIP Immanuel (Semarang Utara), dan Wihara Tanah Putih (Candisari).
• Viral Foto Patung Didi Kempot Akan Dipasang di Stasiun Balapan Solo, Ini Faktanya
• Pilu, RL Bocah Penjual Gorengan Memang Sering Dibully, Padahal Ia Hanya Bantu Orangtua Cari Nafkah
• Viral Bocah Penjual Gorengan Dibully Beberapa Pemuda, Dipukul dan Didorong Sampai Tersungkur
• 10 Menit, Wanita Muda Ini Guling-guling di Jalan Raya, Bangkit Lalu Jalan Sempoyongan
Lutfi di sela kegiatan mengatakan, pemberian bantuan sembako itu merupakan rangkaian rutin bakti sosial tiap pekannya yang dilakukan Polda Jateng bersama Kodam IV Diponegoro.
Menurut Kapolda, bantuan itu ditujukan bagi semua kalangan masyarakat yang terdampak pandemi virus corona Covid-19 sehingga kegiatan baksos dilakukan tiap pekan.
"Untuk baksos kali ini, kami memberikan bantuan kepada para pengurus, pembina, penjaga, dan pengelola rumah ibadah.
Untuk seluruh Jateng, total ada 531 rumah ibadah meliputi gereja, wihara, pura, dan klenteng yang diberikan bantuan paket sembako," jelas Luthfi kepada Tribunjateng.com di sela kegiatannga di Gereja Bleduk, Senin (18/5/2020).
Dia menambahkan, total penerima di wilayah Jateng sebanyak 1732 orang.
Adapun total sembako yang diberikan pada baksos kali ini sebanyak 8 ton beras, 1.1 ton gula pasir, 1855 liter minya goreng, dan 12.225 bungkus mie instan.
"Di luar hal itu, kami juga dari Polda Jateng siap mengamankan alur distribusi dan ketersediaan kebutuhan pokok jelang hari raya.
Anggota Polres Kebumen Dibantu TNI Bersihkan Longsor di Wadasmalang Karangsambung |
![]() |
---|
Berikut Reaksi Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama saat Jalani Vaksinasi |
![]() |
---|
Jabatan Kabag Ops Polres Kebumen Diamanahkan ke Kompol Mangarif |
![]() |
---|
Cuma karena Pernikahan Putranya Tak Sesuai Penanggalan Jawa, Pria di Kebumen Gantung Diri |
![]() |
---|
Selama PPKM, Warga Kebumen Tertib Bermasker |
![]() |
---|