Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Penanganan Corona

Akan Jalankan Pembelajaran Tatap Muka, Ganjar Cek Kesiapan Prokes SMKN Jateng

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mengecek persiapan standar operasional prosedur (SOP) protokol kesehatan di SMK N Jawa Tengah, Semarang, Selasa

Penulis: m zaenal arifin | Editor: m nur huda
Istimewa
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mengecek persiapan standar operasional prosedur (SOP) protokol kesehatan di SMK N Jawa Tengah, Semarang, Selasa (1/12/2020). (*ist 

“Kita evaluasi untuk persiapan, nanti di bulan Januari kita bisa mengerti kalau tadi kita lihat secara SOP sudah bagus, fasilitas sudah bagus, nah sekarang kita harus mendisiplinkan,” tegasnya.

Menurut Ganjar dari ujicoba SMA maupun SMK yang sudah dilakukan, pihaknya telah mengevaluasi beberapa hal. Ganjar merasa, jika pada Januari mendatang, pembelajaran tatap muka tidak bisa dilakukan secara serentak.

“Sehingga nanti di bulan Januari saya punya gambaran, rasa-rasanya belum semua akan bisa makregudug (serentak--red) masuk bareng, itu saya rasa-rasa belum bisa. Tetap harus selektif. Ini bagian dari cara kita untuk berhati-hati,” tandasnya.

Sebagai informasi, sebanyak 5 sekolah asrama di Jawa Tengah saat ini masih melakukan uji coba. Antara lain, SMK N Jateng Semarang, Pati dan Purbalingga, kemudian SMK Pradita Dirgantara Boyolali dan SMK Taruna Nusantara. (Nal)

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved