ODGJ
Polri VS ODGJ Klaten Bawa Pedang, Mirip Penangkapan Teroris
Aksi penangkapan orang dengan gangguan jiwa atau ODGJ bawa pedang di Klaten berlangsung seru.
Polisi sepakat menembak peluru asap.
AG malah keluar membawa pedang beserta wadah/ sarungnya.
Polisi pun menjauh, jaga jarak.
Beberapa polisi tampak membawa tongkat panjang.
Polisi menarget tangan AG yang masih menenteng pedang.
Saat itu misinya adalah membuat pedang lepas dari tangan AG.
Beberapa kali upaya telah dilakukan, namun gagal.
Budi berujar akhirnya rekan-rekan sepakat menggunakan peluru isi merica.
Peluru itu ditembakkan melalui pistol namun sifatnya menyemprot.
Beberapa kali peluru merica disemprotkan ke arah wajah AG.
Hal tersebut membuat AG tampak tak tahan oleh pedasnya peluru itu.
Dia mulai mengucek-ngucek mata hingga tak terasa polisi berhasil membuat pedang AG jatuh.
Penangkapan pun dilakukan.
Polisi berhasil melumpuhkan AG.
Pria berambut gondrong itu tak berdaya.
Dua tangannya diikat ke belakang, lalu diamankan.
(*)