Berita Regional

Penembakan di Exit Tol Bintaro: Pelakunya Polisi, Berawal Laporan Warga Dikuntit Seseorang

Kemudian terjadi keributan dan Ipda OS mendengar suara tembakan entah dari mana asalnya.

Via Intisari
Ilustrasi penembakan 

TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Penembakan terjadi di Pintu Tol Pondok Pinang, Bintaro, tepatnya di samping gedung FedEx Pondok Pinang.

Polisi berhasil mengungkap kasus tersebut.

Pelakunya Ipda OS, anggota Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Metro Jaya.

Baca juga: Prediksi Aston Villa vs Manchester City, Ujian Sesungguhnya Gerrard Setelah Kemenangan Beruntun

Dua orang mengalami luka tembak yakni M Aruan (MA) dan Poltak Pasaribu (PP).

Poltak Pasaribu kemudian dinyatakan meninggal dunia saat dirawat di RS Polri Kramatjati, Minggu (28/11/2021).

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan memastikan, pelaku penembakan tersebut merupakan anggota Polda Metro Jaya.

"Pelaku penembakan adalah Ipda OS.

Saat ini masih dilakukan pemeriksaan oleh penyidik," ujar Zulpan di Polda Metro Jaya, Selasa (30/11/2021).

Zulpan menambahkan, Ipda OS merupakan anggota Polantas yang tergabung dalam Satuan Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya.

Sampai saat ini pihaknya masih melakukan pendalaman terkait motif apa yang membuat pelaku melakukan penembakan tersebut.

"Ini masih proses penyelidikan kepolisian termasuk melibatkan dari Propam Polda Metro Jaya.

Karena pelaku adalah anggota Polri, jadi dilibatkan pula Divpropam Mabes Polri," jelas Zulpan.

 
Ia menjelaskan, peristiwa penembakan itu terjadi di Exit Tol Bintaro, Jakarta Selatan, Jumat (26/11/2021) sekitar pukul 20.00 WIB.

Dalam peristiwa itu, dua pria terluka di bagian perut akibat terkena tembakan.

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews.com
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved