Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Kebumen

Bocah Tenggelam di Sungai Luk Ulo Kebumen Ditemukan Setelah 2 Hari Pencarian

Setelah dilakukan pencarian selama dua hari Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan korban yang sempat tenggelam di Sungai Luk Ulo.

Penulis: khoirul muzaki | Editor: rival al manaf
istimewa
Evakuasi korban tenggelam di sungai Luk Ulo Kebumen, Kamis (24/2/2022)  

TRIBUNJATENG.COM, KEBUMEN - Setelah dilakukan pencarian selama dua hari Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan korban yang sempat tenggelam di Sungai Luk Ulo Desa Kedungwinangun Kecamatan Klirong Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Korban tenggelam diketahui bernama Paryudi (13) warga Dukuh Pagak RT 01 RW 05 Kecamatan Klirong Kabupaten Kebumen yang sempat hanyut pada Rabu (23/2/2022) sekitar pukul 15.00 WIB di Sungai Luk Ulo Kebumen.

Baca juga: Diduga Korupsi DD Ratusan Juta, Oknum Perangkat Desa di Kebumen Terancam Dipecat

Baca juga: Petaka Bocah 13 Tahun Hilang di Sungai Lukulo Kebumen, Nama Korban Paryudi

Baca juga: Rumah Warga Petukrejomulyo Kebumen Terbakar, Kerugian Ratusan Juta

Ia diketahui hanyut saat hendak menyeberang sungai untuk bermain bola. 

I Nyoman Sidakarya, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap mengatakan, korban ditemukan pada Kamis (24/2/2022) pukul 21.20 WIB dalam keadaan meninggal dunia. 


Tempat penemuan dari lokasi kejadian ke arah hilir sungai sekitar 200 meter. 


"Korban langsung dibawa ke rumah duka karena jarak lokasi tenggelam dekat dengan rumah korban, " katanya. (*)

 

Korban ditemukan warga saat sedang melakukan penyisiran dan pemantauan di lokasi kejadian. 


Warga melihat benda mengapung dan langsung mendekatinya.

Baca juga: Sinopsis The Mummy Tomb Of The Dragon Emperor Big Movies GTV Jam 20.30 WIB Kaisar Kejam haus Darah

Baca juga: Kisah Keluarga Henry Tak Terpengaruh Kelangkaan Minyak Goreng, Sudah Produksi Minyak Kelapa Sendiri

Baca juga: Namanya Masuk Daftar Penerima Bansos 2020, Wawali Kota Tegal Bingung: Kenapa Tidak Langsung Dihapus?

Setelah mengetahui benda itu adalah korban dicari, warga  langsung melaporkannya ke Posko Tim SAR Gabungan yang saat itu sedang melakukan pemantauan.

Tim SAR kemudian bergerak mengevakuasi korban.


"Dengan ditemukanya korban secara resmi Operasi SAR kita nyatakan ditutup, " katanya

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved