PSIS Hari Ini
Dragan Belum Fit, Mohon Maaf Jika Belum Bisa Tampil, Sabtu Malam PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC
Dragan menyebut timnya dalam kondisi yang siap secara fisik dan mental untuk memenangkan laga kontra Bhayangkara FC.
Penulis: Franciskus Ariel Setiaputra | Editor: deni setiawan
TRIBUNJATENG.COM, BALI - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic masih diragukan tampil mendampingi tim Mahesa Jenar ketika menghadapi Bhayangkara FC dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke 30 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Sabtu (12/3/2022) malam.
Hal tersebut dikarenakan kondisi fisik Dragan Djukanovic masih belum fit 100 persen pasca sembuh dari Covid-19 beberapa waktu lalu.
Baca juga: PSIS vs Bhayangkara FC, Misi Penting bagi Mahesa Jenar
Baca juga: Dewangga Ingin Putus Tren Buruk PSIS Semarang, Meski Sulit Lawan Bhayangkara FC
Baca juga: Dukungan Penuh Winger PSIS untuk Persipa Pati Lolos ke Liga 2
Baca juga: Jonathan Yakin PSIS Semarang Bisa Menang Lawan Bhayangkara FC, Ini Syarat Utamanya
Dragan tidak hadir dalam empat pertandingan terakhir karena terkonfirmasi positif Covid-19 dan mengalami gejala lanjutan setelah dinyatakan negatif.
Dragan memang sudah hadir mendampingi tim pada sesi jumpa pers jelang pertandingan kontra Bhayangkara FC, Jumat (11/3/2022) pagi.
Dalam kesempatan tersebut, Dragan masih akan melihat kondisinya terlebih dahulu yang saat ini masih dalam masa pemulihan.
Jika mulai membaik, ia akan duduk di bench mendampingi tim.
Namun apabila masih dalam kondisi ada perubahan signifikan, Dragan akan masih tetap akan diwakilkan oleh dua asistennya yakni Achmad Rezal Octavian dan Zarko Curcic.
"Kondisi saya masih belum cukup seratus persen."
"Untuk itu akan lihat kondisi karena saya masih dalam tahap recovery."
"Jika saya fit, saya mungkin bisa duduk di bench," kata Dragan kepada Tribunjateng.com, Jumat (11/3/2022).
Menyoal persiapan tim, Dragan menyebut timnya dalam kondisi yang siap secara fisik dan mental untuk memenangkan laga kontra Bhayangkara FC.
"Saya baru kembali setelah cukup lama dalam penyembuhan Covid-19."
"Dan saya lihat sekarang di bawah kepengurusan asisten pelatih, kondisi dan suasana tim terus membaik."
"Untuk melawan Bhayangkara FC, saya harap PSIS Semarang bisa memenangkan pertandingan."
tribun jateng
tribunjateng.com
Running News
Sepak Bola Hari Ini
Bola Lokal
PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC
Bhayangkara FC Vs PSIS Semarang
Dragan Djukanovic
psis hari ini
PSIS
PSIS Semarang
Liga 1
jadwal psis liga 1
Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar Bali
Bali
Zarko Curcic
Achmad Rezal Octavian
Mahesa Jenar
SNEX
Panser Biru
Alasan PSIS Semarang Datangkan Titus Bonai, Tambal Lini Serang Mahesa Jenar? |
![]() |
---|
Carlos Fortes Sudah Dibawa ke Dokter Ortopedi, CEO PSIS Semarang: Terapi Juga Dimaksimalkan |
![]() |
---|
Dua Pemain Asing PSIS Sudah Tiba di Semarang, Segera Nyusul ke Solo Ikut Piala Presiden 2022 |
![]() |
---|
Sergio Alexandre Belum Puas, Padahal PSIS Semarang Cetak Setengah Lusin Gol Lawan Persita Tangerang |
![]() |
---|
Ini Penyebab Absennya Taisei Marukawa di Laga PSIS Semarang Vs Arema FC |
![]() |
---|