IT Telkom Purwokerto
Komunitas E-Sports IT Telkom Purwokerto Gelar Championship Student Series
Salah satu komunitas top ITTP ini baru – baru ini berhasil mengadakan acara ITTP E-Sports Championship Student Series 31 Maret sampai 3 April 2022.
TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO - Komunitas E-sports Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) mengadakan acara ITTP E-Sports Championship Student Series dari 31 Maret-3 April 2022.
Event ini memperlombakan game Mobile Legends: Bang Bang, salah satu game yang sangat digandrungi kaum muda.
Dengan mengusung tema “Spirit to be Champions”, mereka berharap peserta dapat memulai karirnya di bidang e-sport pada tahun ini dengan penuh semangat dan sportivitas yang tinggi, sekaligus mampu menunjukkan solidaritas antar tim yang bertanding.
Sebagaimana tajuk acara yaitu Student Series, event ini dikhususkan untuk pelajar SMP dan SMA dari seluruh Indonesia.
"Antusiasme pelajar bisa dibilang sangat tinggi, meski jadwal yang kami buat ini kurang cocok dengan mereka. Justru banyak yang tanya juga kenapa slotnya cuma 16 aja, tambahin dong,” jelas penyelenggara.
"Lalu ada juga yang minta waktunya panjangkan lagi, biar seru. Banyak juga sponsor yang masuk, meski beberapa juga kami tidak terima karena belum sesuai dengan yang kami inginkan.”
Keseluruhan acara diadakan secara online yang dibagi menjadi 2 tahapan, yaitu tahap penyisihan dengan menggunakan sistem liga dan final.
Acara tahunan E-Sports ini merupakan acara yang paling ditunggu–tunggu, khususnya bagi kalangan pecinta game.
Melalui berbagai acara yang mereka selenggarakan ini, E-Sports membuka peluang besar bagi generasi muda untuk memanfaatkan waktu bermain game bukan hanya hobi atau iseng melainkan juga dapat membuka peluang karir.
“Dari E-Sports sendiri, Agustus nanti akan ada event offline yang ingin kami adakan sekalian memperingati hari kemerdekaan. Sebelum saya menutup jabatan juga saya, tepatnya di akhir tahun, saya sudah merancang bisa dibilang ini event terbesar di ITTP. Semoga di event terakhir nanti bisa diikuti oleh banyak peserta,” tandasnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/KOMUNITAS-E-SPORTS-MENGGELAR-CHAMPIONSHIP-STUDENT-SERIES_1.jpg)