Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Cilacap

Ratusan CPNS Formasi Tahun 2019 Di Kabupaten Cilacap Terima SK Pengangkatan PNS

Ratusan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2019 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Cilacap menerima Surat Keputusan (SK) Pengangkatan PNS

Tribunjateng.com/Pingky Setiyo Anggraeni
Ratusan CPNS Kabupaten Cilacap hari ini menerima SK Pengangkatan PNS di Pendopo Wijayakusuma Cakti. Senin (25/7/2022). Setelah upacara pengambilan sumpah PNS dan penerimaan SK, mereka mengabadikan moment di depan Pendopo. 

Sementara itu, alasan perempuan asal Kabupaten Banyumas ini memilih menjadi PNS di Kabupaten Cilacap tak lain karena di Kabupaten Cilacap membuka formasi untuk lulusan dengan predikat Cumlaude.

Hal tersebut menurutnya merupakan suatu peluang bagi dirinya dalam berkarir.

"Kebetulan saya mempunyai ijazah dengan predikat Cumlaude, jadi saya mencari Kabupaten yang ada formasi Cumlaude dan ternyata Cilacap ada, jadi saya daftar disini," jelasnya.

Kini Wahyu dan ratusan teman-temannya sudah resmi menjadi PNS di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Cilacap.

Wahyu Sagita menjadi Guru atau Tenaga Pendidik di SD N 01 Karangjati, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap.

Dengan perubahan status dari CPNS menjadi PNS ini, Wahyu berharap ia dan teman-temannya mampu mengabdi dan mengemban amanah dengan baik dan dapat memajukan Kabupaten Cilacap bersama-sama.

"Semoga moment ini juga bisa pembakar semangat kita khususnya CPNS formasi 2019, mudah-mudahan bisa menjalankan amanah dengan baik," harapnya. (pnk)

Baca juga: Ganjar Pranowo: SMKN Jateng Bentuk Investasi SDM untuk Penanggulangan Kemiskinan

Baca juga: Cerita Mistis Dukuh Mingkrik Pemalang, Desa Angker yang Ditinggalkan Warganya Sejak 25 Tahun Lalu

Baca juga: Kopda TNI Muslimin Ingin Pembunuh Bayaran Tembak Mati Istri di Semarang, Segini Bayarannya

Baca juga: Kronologi Penembakan Istri TNI di Semarang, Tembakan Pertama Tak Mematikan, Suami Bilang Tembak Lagi

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved