Berita Kriminal
Siasat Wowon Erawan Pembunuh Berantai di Bekasi, Minta Adik Ikut Tenggak Racun untuk Kelabuhi Polisi
Siasat Wowon Erawan pembunuh berantai di Bekasi untuk mengelabuhi polisi terbongkar.
Salah satu pelaku pembunuhan berantai, Wowon meracuni istri dan anak-anak tirinya karena mengetahui aksi penipuan dan pembunuhan yang dilakukan Wowon.
Selain Wowon, dua pelaku lain yakni M Dede Solehudin dan Solihin.
"Pelaku adalah Wowon Erawan, Solihin, dan M Dede Solehudin," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran saat konfrensi pers di Mapolda Metro Jaya, Kamis (19/1/2022).
Dede Solehudin adalah adik dari pelaku Wowon.
Ia juga sempat ditemukan tergeletak lemas bersama empat korban lain.
Rupanya Dede sengaja menenggak sedikit kopi itu agar ia dianggap sebagai korban.
Setelah diselidiki, Dede yang merupakan termasuk dalam pelaku yang ditetapkan sebagai tersangka.
Ketiga pelaku nekat meracuni keluarganya sendiri karena para korban itu mengetahui tindak pidana yang dilakukan para pelaku.
Fadil menyatakan, sebelum meracuni keluarganya di Bekasi itu, ketiga pelaku memang sudah terlibat serangkaian pembunuhan berantai serta penipuan berupa menjanjikan kemampuan supernatural untuk membuat orang menjadi kaya.
"Jadi, keluarga dekat dianggap berbahaya karena dia melakukan tindak pidana lain berupa pembunuhan dan penipuan terhadap korban lainnya," jelas Fadil.(*)
Amankan Data Diri Anda, Sindikat Sidrap Ini Bisa Kuras Habis Isi Rekening Bermodal KTP Palsu |
![]() |
---|
Sejauh Ini Penanganan Kasus Salah Tangkap Anak di Magelang Kota Ternyata Kapolresnya Belum Diperiksa |
![]() |
---|
Kabar Terbaru dari Kapolsek Brangsong Kendal AKP Nundarto, Akui Satroni Rumah Janda Malam Hari |
![]() |
---|
Sosok Lukman Chill dan Healing ke Pantai Usai Bunuh Pengusaha Gadai di Semarang, Ini Tampangnya |
![]() |
---|
Bejat! Guru Ngaji di Siandong Brebes Diduga Cabuli Adik Ipar Selama 7 Tahun |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.