Liga 1
Bos PSIS Semarang Ungkap Alasan Lepas 3 Pemain Sekaligus, Satu Nama Ingin Fokus Karir Kepelatihan
Jumat (27/1/2023), PSIS Semarang mengumumkan telah melepas sebayak tiga pemainny.
TRIBUNJATENG.COM - Jumat (27/1/2023), PSIS Semarang mengumumkan telah melepas sebayak tiga pemain.
Ketiga pemain yang dimaksud yakni Wahtu Tri, Guntur Triaji, dan Andreas Ado.
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menjelaskan bahwa keputusan melepas pemain-pemain tersebut akibat berbagai alasan.
Baca juga: Sekali Dayung Dua Pulau Terlampaui, Brandon Scheunemann Dipanggil Shin Tae-yong Seusai Debut di PSIS
Yoyok menyebut bila Wahyu Tri hengkang karena ingin fokus ke karier kepelatihan.
Kemudian Guntur Triaji pergi setelah masa peminjaman berakhir.
Lalu, Andreas Ado sengaja dilepas PSIS Semarang agar mendapatkan menit bermain.
"Hari ini kami umumkan bahwa Wahyu Tri, Guntur dan Andreas telah resmi tidak lagi bekerja sama dengan PSIS."
"Ada beberapa alasan seperti Wahyu Tri yang mundur karena fokus dalam karir kepelatihan di usianya yang tak lagi muda."
"Kemudian Guntur kembali dari masa peminjaman ke klub lamanya."
"Dan Andreas yang memang kami lepas karena Andreas ini memiliki potensi dan usianya masih cukup muda."
"Jadi kami lepas untuk mengembangkan karirnya mengingat saat ini di posisinya cukup penuh," kata Yoyok Sukawi, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Sebagai informasi, Wahyu Tri sejatinya memiliki waktu bermain bersama PSIS Semarang pada musim ini.
Pemain yang berposisi sebagai kiper itu tercatat tampil sebanyak 10 laga di Liga 1 2022/2023.
Jumlah penampilan serupa juga dijalani oleh Guntur Triaji.Â
Prediksi Arema FC vs Persikabo, Singo Edan Unggul Head to Head |
![]() |
---|
Persik Vs Persebaya: Macan Putih 5 Kali Menang Beruntun, Bajul Ijo 5 Laga Tanpa Poin 3 |
![]() |
---|
Persebaya Surabaya Tak Mau Buru-Buru Sodorkan Kontrak Baru ke Paulo Victor |
![]() |
---|
PSIS Semarang Jadi Santapan Macan Kemayoran, Gilbert Agius Kembali Minta Maaf |
![]() |
---|
Raih 3 Poin Atas PSIS Semarang, Pelatih Persija Jakarta: Kami Layak Menang |
![]() |
---|