Timnas Indonesia
Alasan Ini Erick Thohir Ngotot Menaturalisasi Jay Idzes, Pemain 23 Tahun Berkarir di Venezia
Keinginan untuk membangun timnas yang diisi para pemain terbaik agar setara dengan negara-negara lain menjadi alasan PSSI menaturalisasi Jay Idzes.
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Alasan PSSI bersikukuh untuk dapat segera menaturalisasi Jay Idzes sebagai WNI dan dapat ikut serta memperkuat Timnas Indonesia, akhirnya diungkap Erick Thohir.
Menurut Erick, pemain klub Seri B Liga Italia, Venezia tersebut merupakan pemain bagus dan masih muda.
Dia menyampaikan, saat ini usia Jay Idzes adalah 23 tahun.
Jay Idzes diyakini Erick Thohir bakal tampil makin gemilang bersama Timnas Indonesia.
Baca juga: Mengenal Sosok Jay Idzes Pemain Naturalisasi Baru Indonesia, Main di Liga Italia, Usia 23 Tahun
Baca juga: Inilah Sosok Jay Idzes, Pemain Venezia Pilihan Erick Thohir, Tahun Depan Gabung Timnas Indonesia
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengungkapkan alasan merekrut Jay Idzes untuk memperkuat timnas Indonesia.
Jay Idzes yang kini merupakan bek utama klub Venezia datang ke Indonesia pada Rabu (6/9/2023) guna merampungkan administasi untuk menjalani proses naturalisasi.
Pemain berusia 23 tahun itu merupakan kelahiran Belanda, tetapi memiliki darah Indonesia dari sang kakek.
Berbeda dengan pemain naturalisasi Indonesia lainnya, Jay Idzes datang saat berada di puncak karier.
Jay Idzez kini berstatus sebagai bek utama klub Venezia.
Musim lalu, dia juga menjadi bek andalan klub papan tengah Eredivisie Belanda, Go Ahead Eagles.
Keinginan untuk membangun tim nasional yang diisi para pemain terbaik agar setara dengan negara-negara lain menjadi alasan PSSI menaturalisasi Jay Idzes.
Hal tersebut disampaikan Erick Thohir di Stadion Madya Jakarta, Jumat (8/9/2023).
Baca juga: Profil Jay Idzes, Pemain Serie B Liga Italia Pilih Gabung Timnas Indonesia Dibanding Belanda
Baca juga: Pemain Liga Italia Jay Idzes Berpeluang Gabung Timnas U17 Indonesia di Piala Dunia
"Kami akan membangun yang terbaik dari siapapun yang mengaku Merah Putih atau ingin (menjadi) Merah Putih."
"Apakah pemain yang ada di Indonesia atau pemain keturutan yang terpanggil," ucap Erick Thohir seperti dilansir dari Kompas.com, Jumat (8/9/2023).
Erick Thohir berharap, kedatangan Jay Idzes dapat menambah kekuatan timnas Indonesia yang kini banyak dihuni usia muda.
tribunjateng.com
tribun jateng
Sepak Bola Hari Ini
Calon Pemain Naturalisasi
Naturalisasi
Profil Jay Idzes
Jay Idzes
Jay Idzes Pemain Venezia
Jakarta
Pemain Liga Italia Keturunan Indonesia
Erick Thohir
PSSI
Timnas Indonesia
Running News
Kemenpora
| Erick Thohir Pastikan STY Tak Akan Lagi Melatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| "Hati Saya Condong ke Indonesia" Jawaban Shin Tae-yong Jika Ada Tawaran dari Timnas dan Negara Lain |
|
|---|
| Inikah Pengganti Patrick Kluivert di Timnas Indonesia? Frank de Boer Eks Pelatih Inter Milan |
|
|---|
| Sosok Calon Pelatih Timnas Indonesia Ditentukan Selasa Ini di Kantor Kemenpora? |
|
|---|
| "Louis van Gaal Melatih Timnas Indonesia" Cuitan Victor Catalina Ucapkan Selamat di Medsos |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.