Berita Kecelakaan
Kecelakaan Maut Mobil Travel Vs Truk Tangki Tewaskan 3 Orang
Rabu (13/9/2023) sore, kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Tengah Sumatra, Kabupaten Sijunjung, Sumatra Barat (Sumbar).
TRIBUNJATENG.COM, SIJUNJUNG - Rabu (13/9/2023) sore, kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Tengah Sumatra, Kabupaten Sijunjung, Sumatra Barat (Sumbar).
Tiga orang tewas dalam kejadian tersebut.
Selain itu, juga ada korban yang kritis.
Baca juga: Microsleep Picu Kecelakaan: Minibus Terperosok ke Kebun Sejauh 30 Meter, Sopir dan Penumpang Terluka
Kasat Lantas Sijunjung, AKP Zambrinaldi saat dihubungi TribunPadang.com membenarkan adanya kecelakaan ini.
"Iya benar, kita sekarang ini masih di TKP, melakukan pendataan," ujarnya melalui sambungan telepon.
Ia menuturkan, kecelakaan ini terjadi antara minibus dengan truk tangki.
Lokasi persisnya di daerah Pandam, Kecamatan Tanjung Gadang.
Soal kronologi kecelakaan, Zambrinaldi belum menjelaskan secara detail.
Namun kata dia, terjadi tabrakan antara kedua kendaraan.
"Avanza (minibus) berasal dari arah Padang menuju Kiliran Jao.
Truk dari arah Kiliran Jao menuju arah padang," ucapnya.
Ia menjelaskan, semua korban telah dievakuasi.
Tiga korban meninggal dibawa ke rumah sakit.
Lalu satu orang dirujuk ke rumah sakit dan dua orang dirawat di puskesmas.
"Total enam orang penumpang (minibus)," imbuhnya.
| KRONOLOGI Kecelakaan yang Tewaskan Pasangan Suami Istri di Jembatan Kali Kalong Magelang |
|
|---|
| Pasangan Suami Istri Tewas dalam Kecelakaan di Jembatan Kali Kalong Magelang |
|
|---|
| Truk Tabrak Truk Mogok hingga Ringsek, Benturan Keras Buat Penumpang Tewas |
|
|---|
| Motor Bonceng 3 Dihantam Truk Hilang Kendali dalam Kecepatan Tinggi, 2 Tewas dan 1 Luka Berat |
|
|---|
| 2 Truk Tabrakan lalu Hantam Rumah dan Pemotor, 1 Orang Tewas dan 4 Luka-Luka |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-kecelakaan-maut.jpg)