Gunung Marapi Erupsi
Daftar Nama Lengkap Pendaki Gunung Marapi : Ada 70 Pendaki di Gunung Marapi Saat Erupsi
Puluhan pendaki berada di Gunung Marapi di Sumatera Barat yang erupsi, Minggu (3/12/2023) siang.
TRIBUNJATENG.COM, AGAM - Puluhan pendaki berada di Gunung Marapi di Sumatera Barat yang erupsi, Minggu (3/12/2023) siang.
PLH Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat, Eka Dhamayanti mengatakan, berdasarkan data dari sistem booking online BKSDA Sumbar dan yang telah cekin sebanyak 70 orang.
"Di pintu masuk Batu Palano berjumlah 57 orang dan dari Koto Baru berjumlah 13 orang.
Update terkini pendaki yang naik dari Koto Baru sudah berada di pos 4 sedangkan dari Batu Palano yang turun baru berjumlah 2 orang," kata Eka Dhamayanti.
Eka menyebutkan saat ini Gunung Marapi berada pada status Level II (Waspada). BKSDA merekomendasikan agar pengunjung atau wisatawan tidak diperbolehkan mendaki pada radius 3 Km dari kawah atau puncak Marapi.
"Saat ini booking online ditutup dan semua pintu masuk sedang berusaha untuk menghubungi semua pendaki. Semoga semuanya aman dan selamat," terangnya.
Gunung Marapi di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) mengalami erupsi pada Minggu (3/12/2023) pukul 14.54 WIB.
Berdasarkan data dari KESDM, Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunungapi Marapi, erupsi tersebut terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 30 mm dan durasi sementara ini kurang lebih 4 menit 41 detik.
Kepala Pos Pengamatan Gunung Api Marapi, Teguh Purnomo, mengatakan gunung aktif yang secara administratif berada di Kabupaten Agam dan Tanah Datar itu melontarkan abu vulkanik setinggi 1.000 meter atau 1 Kilometer.
“Terpantau di lihat dari arah Bukittinggi abu vulkanik setinggi kisaran 1.000 meter,” kata Teguh, Minggu (3/12).
Dalam keterangan tertulis Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 30 mm dan durasi sementara lebih kurang 4 menit 41 detik.
Adapun erupsi ini masih berlangsung saat keterangan tertulis itu di buat. Saat ini Gunung Marapi berada pada Status Level II (Waspada).
19 Berhasil Turun dan 28 Orang Masih Proses Evakuasi
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam melaporkan masih ada puluhan pendaki yang belum berhasil di evakuasi di Gunung Marapi.
Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) BPBD Kabupaten Agam melaporkan kondisi terkini proses evakuasi pendaki Gunung Merapi.
Dalam laporan tersebut, sebanyak 47 orang yang mendaki. 19 orang diantaranya sudah turun dan sebanyak 28 orang yang belum turun.
Dari laporan tersebut pihak Pusdalops PB bersama stakeholder terkait sudah berada di pos pengawasan untuk membantu evakuasi para pendaki yang belum turun.
Berikut data pendaki yang sudah turun :
Kelompok A :
1. Elika Maharani (Ketua)
2. Dewi Anggraini
3. Naumi Johana Simanjuntak
4. Sri Wahyuni
5. Benget Hasinolan Mare Mare
6. Nolianus Hogejau
7. Lolita Feronica
8. Nabila Habiba Rabbi
9. Diah Surya Purnama Sari
10. Noor Annisa Alsyarina Putri Lubis.
Kondisi sudah turun dalam keadaan selamat.
Kelompok B :
1. Muhammad Afif (Ketua)
2. Lingga Duta Andrefa
3. Muhammad Faith Ewaldo
Kondisi sudah turun dalam keadaan selamat.
Kelompok C :
1. Iqbal (Ketua)
2. Jeni
3. Toni Alifian
4. Al-Fajri
5. Selastri Anggini
6. Nurizki
Kondisi sudah turun dalam keadaan selamat.
Berikut data pendaki yang belum turun :
Kelompok A :
1. Wahlul Ade Putra (Ketua)
2. Novita Intan Sari
3. Rizki Rahmad Hidayat
4. Lenggo Baren
5. Reihani Zahra Fadli
6. Filhan Alfiqh Faizin
7. Bima Pratama Nasra
8. Zhafirah Zahrim Febrina
9. Aditya Prasetyo
10. Yasirli Amri
Kelompok B :
1. Divo Suhandra (Ketua)
2. Tita Cahyani
3. Nurva Afitri
4. Widya Azhamul Fadhilah Zain
5. Afranda Junaidi
Kelompok C :
1. Ahmad Firman (Ketua)
2. Irvanda Mulia
3. Muhammad Alpikri
4. Muhammad Fadli
5. Irfandi Putra
6. Zikri Habibi
7. Rofid Al Hakim
8. Muhammad Teguh Amanda
Kelompok D :
1. Muhammad Iqbal (Ketua)
2. Siska Afrina
3. Liarni
4. Rexy Wendesta
5. Frengki Candra Kusuma
Sumber: Tribun Padang
Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Update Pendaki Gunung Marapi: 19 Berhasil Turun dan 28 Orang Masih Proses Evakuasi
Baca juga: Update Kondisi Bos PSIS Semarang Usai Kericuhan Suporter, Yoyok Sukawi Sebut Dapat 8 Jahitan
Baca juga: Timnas U17 Jerman Cetak Sejarah : Christian Wueck : Saya tidak Bisa Mengungkapkan dengan Kata-kata
Baca juga: "Salah Jika Ada Pemain Ingin Membela Negara Nenek Moyangnya?" Hasani Balas Kritikan Fakhri Husaini
Baca juga: Buah Bibir : Okie Agustina Resmi Berpisah dengan Gunawan
| 1 Pendaki Gunung Marapi Berhasil Dievakuasi, Alami Luka Bakar 80 persen, 25 Orang Masih Dicari |
|
|---|
| Ini Pemicu Terjadinya Erupsi Gunung Marapi, Plus Alasan Pendakian Dibuka Meski Berstatus Waspada |
|
|---|
| UPDATE : Korban Pendaki Gunung Marapi 11 Tewas, Korban Selamat Terakhir Alami Luka Bakar 80 Persen |
|
|---|
| Dampak Erupsi Gunung Marapi: Penerbangan Lion Group di Bandar Udara Internasional Minangkabau Normal |
|
|---|
| Sosok Zhafirah yang Videonya Sempat Viral Minta Tolong di Medsos, Korban Erupsi Marapi Kini Dirawat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Ilustrasi-pendaki-Gunung-Marapi-Sejumlah-40-pendaki-masih-berada.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.